Home Tabalong Hari Ini Sambut Hari Raya Idul Fitri, FKUB Tabalong: Mari Jaga Kerukunan dan Persaudaraan

Sambut Hari Raya Idul Fitri, FKUB Tabalong: Mari Jaga Kerukunan dan Persaudaraan

by Muhammad Rais
0 comment

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tabalong mengimbau seluruh masyarakat agar terus menjaga kerukunan dan persaudaraan. Hal ini dilakukan guna menjaga ketertiban dan keamanan Kabupaten Tabalong selama momen Lebaran.

Imbauan tersebut disampaikan Ketua FKUB Kabupaten Tabalong, Akhmad Surkati, saat ditemui pada Kamis, 4 April 2024, di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong.

Surkati menjelaskan, dengan kondisi masyarakat Tabalong yang sangat heterogen dengan beragam suku, ras, hingga agama, maka kebersamaan dan kerukunan harus terus dihaga terlebih di momen perayaan Lebaran. Dengan cara seperti itu, menurutnya, kehidupan antar umat beragama di Kabupaten Tabalong akan berjalan dengan harmonis.

“Kami juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga Tabalong yang kondusif, juga tentu saling menghargai dan itu tertanam dari dulu sampai sekarang insyaallah maka oleh karena itu, insyaallah Tabalong akan semakin agamis,” ujar Akhmad Surkati, Ketua FKUB Tabalong.

Surkati berharap, berbagai pelajaran dan amalan yang sudah dilakukan pada bulan Ramadan ini dapat membuat kita menjadi lebih baik lagi, dan di Hari Raya Idul Fitri ini dapat membuat kita semakin bersahabat, rukun, damai, dan saling mencintai sesama.

(Dano Nafarin, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment