Home Editor's Picks Kloter Terakhir Jamaah Haji Tabalong Tiba

Kloter Terakhir Jamaah Haji Tabalong Tiba

by Muhammad Rais
0 comment

Rombongan ketiga Jamaah Haji Tabalong yang tergabung dalam Kloter Delapan Belas Embarkasi Banjarmasin akhirnya tiba di Kabupaten Tabalong. Belasan Jamaah Haji tiba dalam keadaan selamat dan sehat.

Sebanyak 16 Jamaah Haji Tabalong Kloter Delapan Belas Embarkasi Banjarmasin yang merupakan Jamaah Kloter tambahan tiba pada pukul 8 pagi pada Sabtu, 29 Juli 2023, di kantor Kementerian Agama Tabalong, Mabuun, Kecamatan Murung Pudak.

Kepulangan puluhan Jamaah Haji ini menggunakan satu unit mini bus. Jamaah Haji berusia 57 tahun asal Hikun, Ahmad Hasan, mengaku bersyukur telah menyelesaikan pelaksanaan ibadah Haji. Ahmad Hasan menuturkan sebelumnya ia dijadwalkan berangkat tahun 2024, namun karena pemerintah Republik Indonesia memperoleh tambahan kuota dari pemerintah Arab Saudi, maka 16 Jamaah Tabalong mendapat penawaran berangkat lebih awal.

Selama persiapan 10 hari, 16 Jamaah Tabalong dapat melengkapi administrasi keberangkatan. Mereka pun berangkat ke Arab Saudi bersama dengan Jamaah dari kabupaten-kota lain di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah, dengan total Jamaah 246 orang.

“Nah dalam keberangkatan itu Alhamdulillah berjalan dengan lancar, termasuk dalam pelaksanaan ibadahnya, kami Alhamdulillah lancar. Kemudian kalo masalah kesehatan, Alhamdulillah kami juga sehat. Kalo penyakit itu cuma batuk aja, pilek, penyakit umum.” ujar Ahmad Hasan, Jamaah Haji Tabalong.

Kepala Kantor Kementerian Agama Tabalong Sahidul Bakhri, mengatakan kepulangan 16 Jamaah Haji ini merupakan rombongan ketiga atau terakhir dari Kabupaten Tabalong. Adapun total Jamaah Haji Tabalong yang berangkat tahun 2023 sebanyak 447 Jamaah, terdiri dari 317 Kloter Dua, 112 Kloter 13, dan 16 Kloter 18.

Baca Juga  Puluhan CALHAJ Tabalong Tunda Berangkat Haji Tahun 2024, Ini Sebabnya

“Dan kami bersyukur dari kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong sudah menyelesaikan tugas yang berat ini. Ini semua karena kerjasama dari semua pihak khususnya arahan dari Bupati Tabalong, arahan dari Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan, dan termasuk stakeholder terkait yang banyak membantu kami dari pemberangkatan sampai pemulangan,” ujar Sahidul Bakhri, Kepala Kantor Kemenag Tabalong.

16 Jamaah Haji Tabalong Kloter Delapan Belas Embarkasi Banjarmasin ini tiba pukul 14 lewat 30 menit di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin. Kemudian melakukan pemeriksaan dan istirahat sebentar di asrama haji. Lalu diberangkatkan ke Tabalong pukul 3 dinihari, sholat subuh di Kandangan, dan tiba pukul 8 pagi di kantor Kemenag Tabalong.

(Alfi Syahrin, TV Tabalong)

Redaktur: Rais
Uploader: Rulyandi

 

Related Articles

Leave a Comment