Home Tabalong Hari IniKesehatan Sinergitas Kunci Pencegahan Narkoba

Sinergitas Kunci Pencegahan Narkoba

by tabalong hari ini
0 comment

Badan Narkotika Nasional Tabalong bersama Pemerintah Kabupaten Tabalong menggelar Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional pada Senin malam, 26 Juni 2023, di Wisma Tamu Bersinar Pembataan.

Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional di Tabalong dihadiri Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, Ketua DPRD Tabalong Mustafa, Dandim 1008 Tabalong Letkol Czi Catur Witanto, perwakilan unsur Forkopimda, Kepala BNNK Tabalong Kompol Ricky Lesmana, dan sejumlah pimpinan SKPD dan instansi vertikal.

Dalam sambutannya, Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menilai peringatan Hari Anti Narkoba Internasional yang digelar setiap tahun ini sangat penting. Pasalnya, peringatan ini dapat menjadi momentum untuk evaluasi kinerja yang lebih baik lagi.

Bupati Anang mengharapkan agar semua pihak dapat terus mengingatkan orang sekitarnya, baik dalam lingkup pekerjaan maupun keluarga, agar selalu menghindari penyalahgunaan narkoba.

“Saya mohon bantuan pimpinan instansi vertikal, pimpinan perusahaan, kawan-kawan pejabat di lingkungan pemda, paling tidak kita mengingatkan internal kita dulu, setelah internal keluar kita ingatkan minimal keluarga kita dulu. Karena kejahatan narkoba ini kejahatan yang luar biasa dan dampaknya sangat luar biasa,” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Senada dengan Bupati Tabalong, Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Tabalong, Kompol Ricky Lesmana, mengatakan bahwa pencegahan penyalahgunaan narkoba memerlukan sinergitas dan bahu-membahu dari seluruh pihak.

Ia juga mengharapkan agar masyarakat di desa dapat menjadi benteng untuk menangkal masuknya peredaran narkoba di Kabupaten Tabalong.

Baca Juga  31 Ekor Sapi Kurban Akan Dipotong di RPH

“Kita wajib secara bersama-sama bahu membahu memerangi Narkotika. Di sini ada 121 desa dan ada sekitar 10 kelurahan kalau tidak salah. Dan sudah ada beberapa desa yang kita canangkan menjadi desa bersinar. Dan tentu kita harapkan program desa bersinar itu tidak berhenti sampai di situ saja tapi akan berkelanjutan. Kita ini mengajak masyarakat desa khususnya di mana desa ini kita harapkan menjadi benteng pertama, benteng awal untuk menangkal masuknya Narkotika sebelum masuk ke tersebar di wilayah perkotaan di Kabupaten Tabalong,” Kompol Ricky Lesmana, Kepala BNNK Tabalong.

Ricky Lesmana menambahkan bahwa saat ini BNNK Tabalong telah membentuk delapan desa bersinar atau desa bersih narkoba. Masyarakat desa sendiri dianggap sebagai benteng dan garda terdepan dari pencegahan penyebaran narkoba, lantaran kasus narkoba berawal dari desa-desa yang berada di wilayah perbatasan.

Mengingat Kabupaten Tabalong sendiri merupakan wilayah strategis penyebaran narkoba, lantaran berbatasan langsung dengan wilayah Kalimantan Timur dan juga Kalimantan Tengah.

Diketahui, dalam kegiatan ini Pemkab Tabalong bersama BNNK juga mengikuti Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional secara virtual, yang mana acara tersebut dipusatkan di Provinsi Bali.

(Maria Ulfah, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment