Home Editor's Picks 4 Insan Pertanian Tabalong Raih Penghargaan Tingkat Provinsi Kalsel 2023

4 Insan Pertanian Tabalong Raih Penghargaan Tingkat Provinsi Kalsel 2023

by Muhammad Rais
0 comment

Selain Penghargaan Kepemerintahan, Insan Pertanian Tabalong Juga Menerima Penghargaan pada Momen Hari Ulang Tahun Provinsi Kalsel ke-73. Kabupaten Tabalong Berhasil Meraih 4 Penghargaan dari 6 Kategori Penilaian.

Penghargaan kepada Insan Pertanian Berprestasi di Kalimantan Selatan Diserahkan oleh Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor, pada Momen Hari Ulang Tahun Provinsi Kalimantan Selatan ke-73, Selasa, 15 Agustus 2023, di Halaman Kantor Gubernur Lama, Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin.

Penghargaan Terdiri dari 6 Kategori, yaitu Balai Penyuluhan Pertanian BPP, Gabungan Kelompok Tani Gapoktan, Kelembagaan Ekonomi Petani KEP, Penyuluh Pertanian, Penyuluh Pertanian Swadaya, dan Petani Berprestasi Tingkat Provinsi Kalsel Tahun 2023.

Dari 6 Kategori Tersebut, Insan Pertanian Tabalong Berhasil Meraih 4 Kategori Penghargaan, yaitu BPP Kembang Kuning sebagai Terbaik 3, Gapoktan Sinar Mas Terbaik 2, KSP Subur Makmur Terbaik 2, dan Petani Terbaik 1 atas Nama Widi Atmoko.

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, yang Ditemui Usai Puncak Perayaan Hari Ulang Tahun Provinsi Kalsel ke-73 Mengapresiasi Capaian Prestasi Tersebut. Terlebih Penghargaan Insan Pertanian Rutin Dibawa Pulang ke Kabupaten Tabalong Setiap Tahunnya.

“Nah kembali ini patut kita syukuri karena ternyata walaupun kita berada di ujung utara Kalimantan Selatan, tapi untuk sektor pertanian setiap tahun kita terus menghasilkan prestasi, sehingga mendapatkan penghargaan dari pemerintah provinsi dan pemerintah pusat.” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Baca Juga  Dorong Kemajuan Tabalong, Bupati Anang Harap Kerjasama Terus Diperkuat

Bupati Anang Berharap Penghargaan Bagi Insan Pertanian Menjadi Motivasi Bersama untuk Bekerja Keras, agar Kabupaten Tabalong Terus Bersinar dan Menjadi yang Terdepan di Tahun-Tahun Selanjutnya.

(Alfi Syahrin, TV Tabalong)

Redaktur: Rais

Uploader: Rulyandi

Related Articles

Leave a Comment