Home Tabalong Hari Ini Labuh Gratis Hari Pertama Diberangkatkan, Warga: Alhamdulillah Terbantu

Labuh Gratis Hari Pertama Diberangkatkan, Warga: Alhamdulillah Terbantu

by Muhammad Rais
0 comment

Program Labuh Gratis yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Dinas Perhubungan resmi diberangkatkan pada Sabtu, 6 April 2024. Program ini pun disambut antusias oleh masyarakat.

Beginilah saat puluhan masyarakat yang akan melakukan mudik menggunakan angkutan Labuh Gratis di Terminal Mabuun Kecamatan Murung Pudak.

Terpantau sejak pukul 7 pagi, sejumlah masyarakat sudah berkumpul untuk mengurus administrasi dan penempatan barang di dalam bus.

Kepala Bidang Angkutan dan Multi moda Dishub Tabalong, Saidul Ansari, mengatakan bahwa di hari pertama program Labuh Gratis, terdapat 7 armada yang diberangkatkan untuk mengangkut 69 penumpang.

“Hari ini adalah hari pertama dari Labuh Gratis kita, di mana Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Tabalong menyediakan angkutan gratis berupa hiace sebanyak 10 buah, dan pada hari ini yang berangkat adalah sebanyak 7 buah dengan jumlah penumpang adalah 69 orang,” kata Saidul Ansari, Kabid Angkutan dan Multi moda Dishub Tabalong.

Program Labuh Gratis ini pun mendapatkan tanggapan yang positif dari sejumlah masyarakat, pasalnya program ini dinilai sangat memudahkan dan membantu menekan pengeluaran jelang Lebaran.

“Tanggapan saya dengan adanya program angkutan gratis yang diselenggarakan oleh pemerintah sangat membantu daripada kita keluar dengan biaya sendiri. Intinya kita sangat terbantu oleh angkutan gratis ini yang sudah disediakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Tabalong,” ujar Riswan, warga Tabalong.

“Alhamdulillah sangat membantu saya. Kebetulan saya kan perjalanan juga jauh ke Banjarmasin,” tambah Kiyamah, warga Tabalong.

Masyarakat pun berharap agar program Labuh Gratis dapat terus terlaksana dari tahun ke tahun, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh orang banyak.

Diketahui, Program Labuh Gratis tujuan Tanjung – Banjarmasin digelar selama 2 hari pada 6 dan 7 April 2024, dengan target penumpang sebanyak 200 orang.

Informasi pendaftaran Labuh Gratis dapat menghubungi nomor kontak yang tertera pada brosur atau melalui link Google Form di https://acesse.one/yftvo.

(Maria Ulfah/ TV Tabalong)

Berita terkait

Leave a Comment