Home Tabalong Hari Ini Utuh Diyang Jadi Cara Dorong Generasi Muda Jadi Ikon Budaya

Utuh Diyang Jadi Cara Dorong Generasi Muda Jadi Ikon Budaya

by tabalong hari ini
0 comment

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tabalong rutin setiap tahunnya menggelar pemilihan Utuh Diyang Tanjung. Di tahun ini pemilihan Utuh Diyang Tanjung mengangkat tema Babudaya pun Matan di Kidam, Malastariakan Sani Budaya Sampai ka Mati.

Bukan tanpa alasan, pemilihan Utuh Diyang Tanjung yang digelar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tabalong, ditujukan sebagai salah satu upaya melestarikan dan mengembangkan budaya daerah dengan melibatkan generasi muda. Pasalnya Kepala Disdikbud Tabalong, Tonie Marwan menilai, generasi muda menempati posisi strategis dan penting untuk menjaga serta melestarikan budaya, untuk memperkokoh dan membangun NKRI.

Tonie Marwan mengatakan, kompetisi yang melibatkan pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum dari seluruh kecamatan di Kabupaten Tabalong ini bertujuan terbinanya pelestarian dan aktualisasi adat budaya daerah, untuk menggiring generasi muda menjadi ikon budaya daerah.

“Ajang kompetisi untuk menilai kemampuan, pemahaman, pengetahuan, dan penguasaan terhadap seni, adat, tradisi, dan budaya daerah. Serta menjadi wadah pembinaan dan pengembangan karakter positif dan nilai-nilai kearifan lokal bagi generasi muda,” kata Tonie.

Kepala Bidang Kebudayaan Disdikbud Tabalong selaku Ketua Pelaksana, Masdulhak Abdi menilai, para peserta pemilihan Utuh Diyang Tanjung 2022 mengalami peningkatan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Baik dari minat jumlah peserta, maupun kemampuan dan kualitas peserta.

“Nah tentunya kita untuk kegiatan kebudayaan di dinas pendidikan kita berusaha untuk melibatkan mereka di setiap event nantinya, bukan sekedar menjadi pagar-pagar ayu tapi mereka juga terjun langsung di dalamnya, mengalami, mengonsep, juga ikut sampai kita bersama-sama meraih hasil yang kita inginkan,” tutur Masdulhak Abdi.

Baca Juga  Sukses Gelar Ruwatan, Upau Disebut Jadi Miniatur Indonesia

Pada puncak babak grand final pemilihan Utuh Diyang Tanjung 2022, terpilih empat pasang terbaik Utuh Diyang Tanjung, dan empat pasang pemenang kategori. Masdulhak Abdi menerangkan, dari pasangan terbaik ini akan didelegasikan dua pasang untuk mengikuti pemilihan Nanang Galuh Kalimantan Selatan 2022, yang dijadwalkan bulan November mendatang di Banjarmasin. Ia pun berharap, perwakilan Tabalong ini kembali menorehkan prestasi di tingkat provinsi seperti tahun-tahun sebelumnya.

(Alfi Syahrin, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment