Home Tabalong Hari Ini Belanja Pemerintah Berkontribusi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi

Belanja Pemerintah Berkontribusi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi

by Muhammad Rais
0 comment

Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Tabalong menyampaikan dampak belanja pemerintah terhadap pertumbuhan ekonomi di Kalimantan Selatan. Pasalnya, ekonomi Kalsel salah satunya ditopang melalui adanya belanja bidang pemerintahan.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Tabalong, Husin Ansari, dalam amanatnya saat apel gabungan lingkup Pemerintah Kabupaten Tabalong pada Senin, 28 Agustus 2023, di halaman pendopo Bersinar Pembataan.

Husin Ansari menuturkan bahwa pertumbuhan ekonomi di Provinsi Kalimantan Selatan year on year berada di angka 4,97 dan pertumbuhan quartal to quartal sudah mencapai 7,7 persen.

Kontribusi terbesar terhadap pertumbuhan ekonomi tersebut adalah belanja pemerintah sebesar 9,7 persen, sedangkan konsumsi masyarakat berada di angka 4,9 persen.

Besar kontribusi belanja pemerintah di Provinsi Kalimantan Selatan terhadap ekonomi tersebut, maka Husin mengajak seluruh OPD di Kabupaten Tabalong untuk mempercepat realisasi belanja pemerintah.

“Agar seluruh OPD dalam penyerapan anggaran, dalam realisasi belanjanya itu jangan dilakukan di akhir tahun, usahakan belanja itu mulai dari bulan Januari. Makanya pada tahun ini tadi kami sudah melaksanakan lelang dini pada tanggal 2 Januari itu sudah ada lelang, dan kita harapkan untuk anggaran 2024 kita bisa melaksanakan lelang dini di tahun 2023 pada bulan Desember. Tujuannya apa, agar belanja pemerintah itu bisa langsung dieksekusi di bulan Januari,” ujar Husin Ansari, Kepala BPKAD Tabalong.

Baca Juga  Antisipasi Pesawat Delay, Penyambutan Jamaah Haji ke Tabalong Diundur

Husin Ansari menambahkan, anggaran APBD induk Kabupaten Tabalong tahun 2023 diposisikan sebesar satu triliun 876 miliar rupiah, sedangkan dalam APBD perubahan yang disampaikan pada KUA/PPAS berada dikisaran dua triliun 669 miliar rupiah.

Angka tersebut meningkat 769 miliar rupiah, dan membuat APBD Tabalong pertama kali mencapai angka dua triliun rupiah.

(Dano Nafarin, TV Tabalong)

Redaktur: Rais

Uploader: Rulyandi

Related Articles

Leave a Comment