Home Tabalong Hari IniPertanian & Perkebunan Bakal Terima Bantuan, Poktan Moro Seneng Dibekali Soal Program P2L

Bakal Terima Bantuan, Poktan Moro Seneng Dibekali Soal Program P2L

by Muhammad Rais
0 comment

Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Kabupaten Tabalong mensosialisasikan Program Pekarangan Pangan Lestari atau P2L pada Rabu, 15 Agustus 2023, di Balai Desa Maburai, Kecamatan Murung Pudak.

Sosialisasi Program Pekarangan Pangan Lestari atau P2L menyasar puluhan anggota Kelompok Tani Moro Seneng Desa Maburai. Kelompok ini menjadi sasaran sosialisasi karena akan mendapatkan bantuan dari Program Pekarangan Pangan Lestari atau P2L.

Sosialisasi diisi dengan berbagai materi, mulai dari teknis penggunaan uang bantuan, pembenihan, teknik penanaman, hingga perawatan dan pengolahan hasil dari pekarangan pangan lestari.

Diwawancarai usai membuka kegiatan sosialisasi, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Kabupaten Tabalong, Fahrul Raji, mengatakan sosialisasi P2L digelar untuk memberikan pemahaman kepada kelompok tani agar mampu memaksimalkan bantuan yang diberikan.

“Jadi kegiatan sosialisasi pangan lestari atau P2L ini adalah kegiatan kolaborasi dari Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Horti bersama juga dengan kementerian. Nah, fokusnya adalah di 5 lokasi di 5 desa. Ada yang di Muara Uya, di Kelua, ada di Tanjung juga seperti itu.” ujar Fahrul Raji, Kepala DKPPTPH Kab. Tabalong.

Fahrul berharap melalui P2L, mampu meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatan pangan bergizi dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan rumah tangga sekaligus sebagai upaya mendukung penurunan stunting di Tabalong.

Baca Juga  Kader PKM Tabalong Dibekali Pemetaan Potensi Munculnya Stunting

Tidak hanya itu, melalui pemanfaatan pekarangan untuk tanaman pangan ini juga diharapkan mampu berkontribusi dalam upaya pengendalian inflasi di Tabalong.

(Maria Ulfah/ TV Tabalong)

Redaktur: Rais

Uploader: Rulyandi

Related Articles

Leave a Comment