Home Tabalong Hari Ini Lestarikan Bahasa Banjar Melalui Lomba Nyanyi

Lestarikan Bahasa Banjar Melalui Lomba Nyanyi

by Muhammad Rais
0 comment

Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi yang ke-58 Kabupaten Tabalong, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong menggelar Lomba Menyanyi Lagu Banjar pada 10 hingga 11 Desember 2023 di Tanjung Expo Center Mabuun Kecamatan Murung Pudak.

Lomba Menyanyi Lagu Banjar diikuti sebanyak kurang lebih 55 peserta, yang berasal dari Banua Anam hingga Kabupaten Paser Kalimantan Timur.

Pada babak penyisihan di hari pertama, tersaring sebanyak 12 peserta terbaik, terdiri dari 6 putri dan 6 putra.

Yang kemudian dilanjutkan pada hari kedua untuk mencari pemenang juara 1 hingga Harapan Tiga, di masing-masing kategori putri dan putra.

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong, Rahmanto, mengatakan bahwa selain untuk memeriahkan Hari Jadi, kegiatan ini juga digelar untuk melestarikan bahasa Banjar.

“Tujuan diadakan perlombaan lagu Banjar disamping untuk memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Tabalong, kemudian untuk memupuk rasa kebersamaan dan juga untuk melestarikan kebudayaan Banjar itu sendiri, khususnya di Kabupaten Tabalong ini.” ujar Rahmanto, Kabid Kebudayaan Disdik Tabalong.

Para pemenang lomba akan diumumkan pada malam penutupan Pekan Raya Tabalong tahun 2023, yang dilaksanakan pada 13 Desember 2023 malam.

Para pemenang akan mendapatkan uang pembinaan dengan total sebesar kurang lebih 10 juta rupiah, serta trophy dan juga piagam penghargaan.

(Maria Ulfa/Tv Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment