Home DPRD Komisi 3 DPRD Tabalong Harap Disperkimtan Akomodir Usulan Sesuai Anggaran

Komisi 3 DPRD Tabalong Harap Disperkimtan Akomodir Usulan Sesuai Anggaran

by admintv
0 comment

Komisi Tiga DPRD Tabalong mengingatkan Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan Tabalong, untuk fokus pada usulan prioritas dalam penyususnan program kerja tahun 2023. Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi III DRPD Tabalong, Supoyo, dalam rapat yang digelar bersama Disperkimtan pada 6 April 2022.

Lebih jauh, Supoyo meminta, agar Disperkimtan mengakomodir usulan sesuai dengan ketersediaan anggaran. Sehingga meski kuantitas pembangunan hanya dilakukan di beberapa titik, namun hasilnya berkualitas, dan dapat dimanfaatkan warga secara maksimal.

PR bagi perkim, untuk kegiatan itu nanti disesuaikan dengan angka. Artinya itu nanti apabila angka itu terlalu rendah, nanti jangan terlalu mengakomodir kegiatan yang begitu banyak” Kata Supoyo

kalau misalkan angkanya rendah disesuaikan dengan angka aja kegiatan itu, jangan terlalu banyak kegiatan tapi angkanya sangat minim itu nanti kegiatan di lapangan tidak akan bisa maksimal.” Kata Supoyo, Ketua Komisi III DPRD Tabalong” lanjutnya

Sekretaris disperkimtan Tabalong, Erfin Nirza Siregar, menjelaskan, rencana program kerja di tahun 2023 didominasi dengan kegiatan lanjutan dari tahun 2022. Ia juga mengatakan, di tahun mendatang pihaknya juga akan mengakomodir beberapa kegiatan tahun sebelumnya, yang sempat terdampak refocusing anggaran.

“Kalau 2023 kita masih melanjutkan apa yang jadi PR di  2021 dan 2022, dan yang di refocusing di 2022. Ada yang jalan lingkungan, dan rumah tidak layak huni, itu yang utama.” Kata Erfin

Umumnya rencana kerja 2023 yang disampaikan Disperkimtan Tabalong mendapat apresiasi dari Komisi III DPRD Tabalong. Sebagai bentuk dukungan, pihak DPRD pun berkomitmen mengawal rencana kerja tersebut. (Maria Ulfah).

Related Articles

Leave a Comment