Home Tabalong Hari Ini Dana Desa di Tabalong Meningkat, Bupati Pinta Kades Amanah

Dana Desa di Tabalong Meningkat, Bupati Pinta Kades Amanah

by Muhammad Rais
0 comment

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani meminta seluruh Kepala Desa untuk menggunakan anggaran sebagaimana mestinya. Hal ini seiring dengan meningkatnya anggaran desa di tahun 2024.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, dalam sambutannya pada kunjungan kerja sekaligus peresmian tiga proyek pembangunan desa, pada Senin, 5 Februari 2024, di Kantor Desa Wayau.

Bupati Anang menekankan agar Kepala Desa dan jajarannya benar-benar mengelola keuangan desa dan memanfaatkannya untuk peningkatan pembangunan di desa.

Pasalnya, anggaran Dana Desa di tahun 2024 yang ditujukan bagi 121 desa di Tabalong telah mencapai 280 miliar rupiah. Jumlah tersebut meningkat 97,5 miliar rupiah dibanding tahun 2023 lalu.

“Kami minta kepala desa untuk betul-betul memanfaatkan dana ini untuk kegiatan pembangunan, jangan sampai dana itu disalahgunakan, kita sudah ada pengalaman ada beberapa kawan-kawan aparat desa kita yang terpeleset, akhirnya harus disekolahkan. Tapi kami yakin kepala desa di wilayah Tanjung ini dibawah pimpinan pak camat ya, dan yang terpenting supaya terus bekerjasama dengan baik dengan BPD.” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Bupati Anang juga mengharapkan agar aparat desa dan BPD dapat terus menjaga hubungan baik satu sama lain, sehingga pembangunan di masing-masing desa dapat berjalan dengan baik.

Diketahui pada tahun 2024, Dana Desa di Kabupaten Tabalong berjumlah 280 miliar rupiah, dengan rincian ADD bersumber dari APBN sebesar 98 miliar 613 juta 777 ribu rupiah, bagi hasil pajak daerah kepada pemerintah desa sebesar 8 miliar 188 juta 650 ribu rupiah, bagi hasil retribusi daerah kepada pemerintah desa sebesar 620 juta 350 ribu rupiah, dan ADD dari APBD sebesar 173 miliar 168 juta 489 ribu 800 rupiah.

Alokasi Dana Desa terendah diberikan kepada Desa Tamiyang Kecamatan Tanta dengan jumlah sebesar 1 miliar 167 juta 924 ribu rupiah, sedangkan alokasi Dana tertinggi diberikan kepada Desa Dambung Raya Kecamatan Bintang Ara sebesar 2 miliar 451 juta 127 ribu 800 rupiah.

(Maria Ulfah, TV Tabalong)

Berita terkait

Leave a Comment