Home Tabalong Hari Ini DKPPTPH Tabalong Berikan Bantuan Dan Pendampingan Pembukaan Lahan

DKPPTPH Tabalong Berikan Bantuan Dan Pendampingan Pembukaan Lahan

by Muhammad Rais
0 comment

Untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan, Pemerintah Kabupaten Tabalong menyiapkan anggaran untuk membantu masyarakat yang ingin membuka lahan pertanian. Bantuan khususnya diberikan pada para petani yang membuka usaha tani di area pegunungan.

Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (DKPPTPH) Kabupaten Tabalong menyediakan anggaran untuk membantu masyarakat yang ingin membuka lahan di musim kemarau. Hal ini dilakukan untuk mencegah masyarakat membuka lahan dengan cara dibakar, yang dapat menyebabkan kebakaran hutan dan lahan.

Bantuan diberikan dalam bentuk pendampingan, biaya pembersihan lahan, bantuan transportasi, serta bantuan konsumsi. DKPPTH pun menyarankan agar pembukaan lahan dapat dilakukan dengan cara gotong royong atau padat karya tanpa melakukan pembakaran.

“Berkaitan dengan usaha tani di lahan gunung, maka Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui dinas kami ini menyiapkan anggaran, yang mana itu nanti seperti pada pengolahan lahan, nanti kita akan siapkan dananya. Lalu juga nanti kita bantu mereka benihnya.” kata Fahrul Raji, Kepala DKPPTPH Kabupaten Tabalong.

Fahrul Raji pun berharap agar para petani dapat melakukan penanaman padi dengan mengikuti aturan dan bimbingan dari para penyuluh, serta harus taat kepada aturan-aturan pemerintah, khususnya terkait dengan pembakaran hutan dan lahan.

(Maria Ulfah/ TV Tabalong)

You Might Be Interested In
Baca Juga  Bappedalitbang: Usulan Prioritas Musrenbang Sesuai Tema RKPD 2024

Related Articles

Leave a Comment