Home Tabalong Hari IniPertanian & Perkebunan Insan Pertanian Tabalong Raih Juara di Tingkat Provinsi Kalsel

Insan Pertanian Tabalong Raih Juara di Tingkat Provinsi Kalsel

by tabalong hari ini
0 comment

Sejumlah insan pertanian di Kabupaten Tabalong berhasil meraih predikat sebagai pemenang pada penghargaan Insan Pertanian tingkat provinsi Kalimantan Selatan tahun 2023. Hal tersebut berdasarkan penilaian dari hasil verifikasi lapangan yang telah dilakukan oleh tim penilai pada bulan Mei lalu.

Sebanyak 4 kategori insan pertanian di Kabupaten Tabalong yang ikut serta dalam ajang penghargaan Insan Pertanian tingkat provinsi Kalimantan Selatan tahun 2023 kini berhasil mendapatkan predikat sebagai pemenang.

Adapun 4 kategori yang berhasil meraih predikat pemenang pada ajang tersebut, yaitu pada kategori penilaian petani berprestasi atas nama Widi Atmoko sebagai pemenang terbaik 1 dengan jumlah nilai 902,25. Kategori penilaian kelembagaan ekonomi petani, Subur Makmur, sebagai pemenang terbaik 2 dengan jumlah nilai 860.

Selain itu, kategori penilaian gabungan kelompok tani Sinar Mas sebagai terbaik 2 dengan jumlah nilai 702, dan kategori penilaian Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan, yaitu BPP Kembang Kuning, sebagai pemenang terbaik 3 dengan jumlah nilai 705.

Penilaian ini berdasarkan dari hasil verifikasi lapangan yang telah dilakukan tim penilai ke Tabalong pada 22 Mei 2023 lalu dan telah disepakati berdasarkan surat keputusan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Selatan.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Kabupaten Tabalong, Fahrul Raji, saat ditemui di ruang kerjanya mengharapkan agar para insan pertanian yang berhasil mendapatkan predikat sebagai pemenang dapat meningkatkan prestasi dan kreativitas. Sehingga diharapkan mampu memunculkan inovasi-inovasi yang dapat meningkatkan produksi pertanian secara berkelanjutan di Kabupaten Tabalong.

Baca Juga  Sekda Tabalong Minta SKPD Jadikan Inovasi Sebagai Kebutuhan

“Ya tentunya mereka harus meningkatkan lagi, misalnya jangan berpuas diri terhadap hasil yang sudah dicapai. Tentunya perlu ada inovasi dan juga perlu kreativitas bisa melalui media-media. Kita dari dinas juga tentunya akan melakukan pendampingan dan juga program-program kita lebih fokus lagi terhadap peningkatan produksi, supaya nanti keberlanjutan produksi kita ini terjaga,” ujar Fahrul Raji, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Tabalong.

Fahrul Raji berharap dengan adanya penghargaan bagi insan pertanian ini dapat membawa semangat bagi seluruh insan pertanian di Tabalong untuk lebih memacu kinerja mereka. Sehingga insan pertanian lainnya dapat menjadi perwakilan Tabalong di ajang serupa di tahun yang akan datang.

(Nova Arianti, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment