Home Tabalong Hari Ini Pengembangan Koperasi Sektor Riil Jadi Fokus Pemerintah

Pengembangan Koperasi Sektor Riil Jadi Fokus Pemerintah

by Muhammad Rais
0 comment

Pemerintah Kabupaten Tabalong menggelar peringatan Hari Koperasi ke-76 pada Senin, 17 Juli 2023, di aula Pendopo Bersinar Pembataan. Melalui momen ini, koperasi didorong untuk meningkatkan kesejahteraan anggota.

Dengan tema “Pemajuan Koperasi Kunci Kesejahteraan Masyarakat,” peringatan Hari Koperasi ke-76 tingkat Kabupaten Tabalong dihadiri oleh Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, Ketua DPRD Tabalong Mustafa, Sekretaris Daerah Tabalong Hamida Munawarah, sejumlah pimpinan SKPD, dan pengelola koperasi se-Tabalong.

Dalam sambutannya, Bupati Tabalong Anang Syakhfiani mengungkapkan upaya pemerintah yang fokus pada pengembangan koperasi sektor riil guna membangun ekonomi anggota dan masyarakat yang lebih luas.

Dari sisi peluang, koperasi sektor riil ini juga memiliki banyak potensi mulai dari pertanian, peternakan, perikanan, perdagangan, jasa, pariwisata, dan banyak macam usaha lainnya.

“Setiap wilayah, kota/kabupaten di Indonesia pasti memiliki potensi unggulan: komoditas, kerajinan, destinasi wisata atau lainnya. Koperasi sektor riil harus menjadi pemain utama dalam potensi unggulan tersebut. Tujuannya agar manfaat dan nilai tambah yang dihasilkan dapat sebesar-besarnya, terdistribusi kembali ke anggota dan masyarakat di wilayah tersebut,” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Pada peringatan Hari Koperasi ini, Bupati Anang turut menyerahkan hadiah dan penghargaan kepada 4 koperasi yang dinilai sehat pada tahun 2022, serta piagam penghargaan kepada 19 koperasi yang melaksanakan rapat anggota tahunan tepat waktu.

Baca Juga  Pengurus Koperasi Diminta Kembangkan Koperasi Berbasis Digital

Berdasarkan data Diskopukmperindag Tabalong, terdapat sebanyak 100 koperasi di Tabalong. Dari jumlah tersebut, 55 koperasi berstatus aktif dan masih menjalankan berbagai kegiatan usaha, sedangkan 45 koperasi lainnya diketahui sudah tidak aktif.

(Muhammad Ariadi, TV Tabalong)

Redaktur: Rais

Uploader: Rulyandi

 

Related Articles

Leave a Comment