Home Tabalong Hari Ini 15 Alsintan Diserahkan kepada Gapoktan di Kampung Hortikultura

15 Alsintan Diserahkan kepada Gapoktan di Kampung Hortikultura

by Muhammad Rais
0 comment

Sebagai upaya untuk mendukung dan meningkatkan hasil pertanian, khususnya hortikultura, Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (DKPPTPH) Kabupaten Tabalong menyerahterimakan belasan alat dan mesin pertanian, atau Alsintan, kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan).

Penyerahan ini dilakukan langsung oleh Kepala DKPPTPH Tabalong Fahrul Raji, kepada perwakilan Gapoktan pada Jumat, 1 September 2023, di halaman kantor DKPPTPH Tabalong, yang terletak di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Desa Maburai, Kecamatan Murung Pudak.

Total ada 15 unit Alsintan yang diserahkan, berupa kultivator dan tractor rotary, kepada 10 Gapoktan yang ada di 10 desa di Kabupaten Tabalong. Sebanyak 5 unit kultivator diserahkan kepada Gapoktan di Kampung Hortikultura yang ditetapkan pada tahun 2022, seperti Desa Catur Karya, Kembang Kuning, Lokbatu, dan Masingai I di Kecamatan Haruai serta Desa Masingai II di Kecamatan Upau. Setiap desa mendapatkan bantuan 1 unit kultivator.

Sementara itu, 5 unit kultivator dan 5 unit tractor rotary diserahkan kepada Gapoktan di Kampung Hortikultura yang ditetapkan pada tahun 2023, seperti Desa Seradang, Wirang, Nawin, Bongkang, dan Hayup di Kecamatan Haruai. Setiap desa juga mendapatkan 1 unit kultivator dan 1 unit tractor rotary.

Kepala DKPPTPH Kabupaten Tabalong, Fahrul Raji, mengatakan bahwa bantuan ini merupakan komitmen Pemerintah Daerah dalam memodernisasi sektor pertanian di Tabalong. Selain itu, bantuan ini juga bertujuan untuk mengoptimalkan produksi pertanian di Kabupaten Tabalong.

Baca Juga  DKPPTPH Dukung Pengembangan 10 Kampung Hortikultura

“Dari dinas ini tetap berkomitmen untuk melakukan moderenisasi pertanian, moderenisasi pertanian adalah dalam rangka untuk mengoptimalisasi produksi pertanian berkelanjutan dan untuk mengefesiensi harga. Nah kita berharap dengan bantuan berupa alsintan ini kami berharap bisa meningkatkan produksi dan juga untuk khususnya horti yang berkelanjutan dan ini juga bisa menambah meningkatkan berkaitan dengan desa ketahanan pangan.” ujar Fahrul Raji.

Sementara itu, Kepala Bidang Sarana Tanaman Pangan DKPPTPH Kabupaten Tabalong, Kurdiansyah, berharap bahwa melalui bantuan ini, hasil pertanian dari Kampung Hortikultura mampu meramaikan pasar agribisnis, sehingga ke depan dapat menyuplai hasil hortikultura ke ibu kota nusantara.

“Kita mengharapkan bahwa kondisi perekonomian kita diharapkan terus meningkat, dan ini kita menyiapkan nantinya mengharapkan pangan yang baik, terutama untuk sayur-sayuran. Di samping itu, tujuannya kita untuk melaksanakan pasar agribisnis, untuk menyuplai ke IKN.” ujar Kurdiansyah.

DKPPTPH Tabalong juga mengharapkan agar alat dan mesin pertanian yang telah diberikan dapat dimanfaatkan dan dimaksimalkan oleh para petani. Selain itu, petani juga diminta untuk selalu merawat dan menjaga alat dan mesin pertanian yang telah diberikan.

(Maria Ulfah, TV Tabalong)

Redaktur: Rais

Uploader: Rulyandi

Related Articles

Leave a Comment