Home Tabalong Hari Ini Job Fair Tabalong 2023 Disambut Antusias Pencari Kerja

Job Fair Tabalong 2023 Disambut Antusias Pencari Kerja

by Muhammad Rais
0 comment

Kegiatan Job Fair Tabalong Tahun 2023 yang terselenggara atas kerjasama Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tabalong dan SMKN 1 Tanjung diikuti antusias oleh pencari kerja. Adanya Job Fair ini pun dinilai sangat membantu dan memudahkan para pencari kerja.

Beginilah situasi pameran bursa kerja atau Job Fair Tabalong Tahun 2023 yang bertempat di Halaman Pendopo Bersinar Pembataan, yang terpantau pada Rabu sore 15 November 2023.

Ratusan pencari kerja antusias menggunakan kesempatan ini untuk mencari pekerjaan, baik untuk mendaftar dan diwawancarai langsung, atau hanya sekedar mencari informasi pekerjaan yang ada di masing-masing stand.

Job Fair yang dilaksanakan selama 4 hari, yakni dari 13 hingga 16 November 2023, diikuti oleh 20 dunia usaha dan industri serta 20 UMKM di Kabupaten Tabalong.

Diantaranya terdiri dari dunia usaha bidang perhotelan dan entertainment, perbankan, industri semen, kesehatan dan kecantikan, serta berbagai jenis usaha lainnya.

Salah satu pencari kerja yang berasal dari Kelurahan Pembataan Kecamatan Murung Pudak, Masda, mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan Job Fair yang diadakan oleh Pemerintah Daerah. Pasalnya, ia menilai Job Fair sangat efektif karena dapat mengetahui informasi pekerjaan secara langsung, bahkan bisa melakukan wawancara langsung di tempat.

“Kemudahan kita dalam mengikuti Job Fair seperti ini itu adalah kita bisa langsung bertemu dengan petugas atau salah satu HRD di perusahaan tersebut, sehingga kita bisa langsung tanya jawab, lebih bagusanya lagi kalau kita bisa langsung diwawancara dan bisa langsung dimasukkan ke pekerjaan seperti itu.” ujar Masda, warga Tanjung Selatan.

Baca Juga  Antisipasi Karhutla, Bupati Tabalong Tekankan 6 Poin

Hal senada juga dirasakan oleh salah satu pencari kerja yang berasal dari Kelurahan Jangkung Kecamatan Tanjung, yaitu Firyel Najla Afifah. Ia mengaku adanya Job Fair Tabalong Tahun 2023 sangat membantu karena banyak informasi dan lowongan pekerjaan yang tersedia dalam satu tempat.

“Memudahkan yang lain mencari kerja gitu kan, jadinya kalau mau mencari kerja ga perlu ribet-ribet gitu kemana-mana. Jadi dengan adanya Job Fair bisa satu stand aja gitu di tempat yang sama.” kata Firyel Najla Afifah, warga Kelurahan Jangkung.

Kegiatan Job Fair Tahun 2023 digelar sebagai upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Tabalong dalam menekan angka pengangguran sekaligus menyerap tenaga kerja lokal yang ada di Kabupaten Tabalong.

(Maria Ulfah/TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment