TV Tabalong – Untuk mepercepat pelaksanaan vaksinasi, petugas vaksinator dari Puskesmas Hikun terus giat menggelar kegiatan vaksinasi, dengan memanfaatkan berbagai momen. Salah satunya yakni pada event Ramadhan fair di Expo Center, pada 27 April 2022.
Kegiatan ini mendapatkan antusias yang tinggi dari masyarakat. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga lansia. Pasalnya kegiatan vaksinasi pada malam hari dengan sistem jemput bola, dinilai sangat efektif.
“Ini mempermudah sih, apalagi aku yang biasa nya di rumah ngurus anak terus suami kan kerja, ga mungkin untuk vaksin siang-siang. Nah kalau malam ini justru mempermudah kami yang emang gak bisa keluar siang hari.” Kata Chacha, Penerima Vaksin.
“Salah satunya sih supaya kita kata-kata aman lah dari virus. kalau nggak untuk diri sendiri ya untuk keluarga di rumah setidaknya untuk anak-anak sendiri di rumah.” Kata Norliani, Penerima Vaksin.
Pada kesempatan ini, sebanyak 61 warga berhasil divaksinasi.terdiri dari 9 orang anak dan 1 orang remaja. 44 orang masyarakat umum. 3 orang pra lansia, dan 4 lansia 4 orang lansia. Dengan jenis vaksin pfizer, sinovac dan astrazeneca. (Maria Ulfah).