Home DPRD DPRD Tabalong Dukung Rencana Relokasi Warga Ujung Murung

DPRD Tabalong Dukung Rencana Relokasi Warga Ujung Murung

by tabalong hari ini

Rencana relokasi warga Ujung Murung ke Kelurahan Agung, turut mendapat dukungan dari Komisi Tiga DPRD Tabalong. Lokasi pemukiman baru pun dinilai cukup strategis, mengingat mayoritas warga Ujung Murung menggantungkan hidupnya di Pasar Tanjung.

Komisi Tiga DPRD Tabalong meninjau rencana relokasi warga Ujung Murung ke pemukiman baru, di RT 2 Kelurahan Agung, Kecamatan Tanjung, pada Rabu 11 Januari 2023. Tinjauan dilakukan bersama Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Tabalong, pihak Kecamatan Tanjung, dan Kelurahan Agung.

Wakil Ketua Komisi Tiga DPRD Tabalong, Noor Farida menilai, berdasarkan hasil tinjauan, rencana relokasi ini cukup strategis karena tidak terlalu jauh dari Pasar Tanjung. Pasalnya mayoritas warga Ujung Murung yang akan direlokasi, menggantungnya hidupnya di Pasar Tanjung.

Noor Farida pun mendukung, rencana relokasi warga Ujung Murung ke lahan di Kelurahan Agung ini, karena dinilai lebih aman dibanding pemukiman di Bantaran Sungai Tabalong.

“Kami dari DPRD sangat mendukung untuk relokasi ini karena selain mereka menjadi merasa lebih nyaman untuk tinggal disini nantinya, dan paket ini bisa dijual ke kementerian untuk bisa mendapatkan rumah-rumah baru bagi warga masyarakat Kabupaten Tabalong.” katanya.

Noor Farida berpesan, kepada warga ujung murung yang pemukimannya rawan longsor, agar bersedia direlokasi ke pemukiman baru yang disiapkan pemerintah kabupaten tabalong. Ia menegaskan, relokasi ini dilakukan untuk kenyamanan, dan keamanan masyarakat sendiri.

(Alfi Syahrin, TV Tabalong)

Related Posts

Leave a Comment