Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tabalong pada Jumat, 17 Maret 2023. Kunjungan orang nomor satu di Indonesia ini dalam rangka menghadiri acara Istighosah dan Doa Bersama, sebagai rangkaian acara Muktamar Pertama Rabithah Melayu Banjar di Kabupaten Tabalong.
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, tiba di halaman Pendopo Bersinar Pembataan, Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan, pada pukul 7 lewat 15 menit pagi Jumat, 17 Maret 2023.
Kehadiran Presiden pertama yang berkunjung ke Bumi Sarabakawa ini disambut langsung Bupati Tabalong Anang Syakhfiani dan Wakilnya Mawardi, serta sejumlah unsur lainnya.
Dalam sambutannya di hadapan puluhan ribu masyarakat, Jokowi menyebutkan bahwa saat ini penduduk Indonesia berjumlah 280 juta jiwa yang tersebar di 17 ribu pulau, dengan lebih dari 1300 bahasa daerah. Ratusan juta jiwa penduduk Indonesia beraneka ragam suku, adat, tradisi, dan agama, yang menunjukkan betapa besarnya negara Indonesia. Keberagaman tersebut diikat oleh kebhinekaan, Pancasila, dan Undang-Undang Dasar 1945.
Oleh karena itu, Presiden Jokowi mengajak agar masyarakat Tabalong meningkatkan semangat Ukhuwah Islamiyah, Watoniyah, dan Insaniyah, karena dinilai dapat menciptakan kerukunan. Terlebih lagi, tanah Kalimantan dikenal dengan tanah religius, menjunjung tinggi nilai-nilai agama, dan nilai-nilai adat tradisi Ketimuran.
“Semangat Ukhuwah inilah yang membuat kita semua bisa hidup rukun, berbeda agama tapi rukun, berbeda adat tapi rukun, berbeda suku tapi rukun. Karena memang kita diciptakan oleh Allah berbeda-beda dan kita bisa hidup berdampingan, hidup harmonis, dan bersama-sama berjuang dengan semangat gotong royong untuk memajukan negara ini.” Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Presiden Jokowi pun mengapresiasi semangat Rabithah Melayu Banjar yang ikut menjaga dan melestarikan nilai-nilai luhur, adat, dan budaya Melayu Banjar, serta mengembangkan nilai-nilai Islam yang rahmatan lil alamin.
Dalam lawatannya ke Tabalong, Presiden Jokowi turut didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, serta sejumlah pimpinan instansi lainnya.
Selain menghadiri kegiatan Istighosah dan Doa Bersama, Presiden Jokowi bersama rombongan juga turut meninjau Pasar Rakyat Tanjung, serta meresmikan Jalan Nan Sarunai di kawasan Tanjung Green City.
(Alfi Syahrin, TV Tabalong)