Home Tabalong Hari Ini Masyarakat Bersyukur Terima Bantuan Ternak Sapi

Masyarakat Bersyukur Terima Bantuan Ternak Sapi

by Muhammad Rais
0 comment

Bantuan ratusan ekor sapi yang diberikan Pemerintah Kabupaten Tabalong kepada sejumlah kelompok tani mendapat sambutan sangat baik dari masyarakat. Pasalnya, bantuan ini dinilai sebagai bentuk perhatian pemerintah dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Kelompok Setia Tani Desa Uwie Kecamatan Muara Uya, Sudarno, saat diwawancarai usai menerima bantuan sapi sebanyak 15 ekor, pada Rabu, 22 Mei 2024, di Pasar Hewan Jaro.

Ia mengaku sangat bersyukur dengan adanya bantuan sapi dari pemerintah daerah melalui Disbunnak ini. Pasalnya, bantuan sapi dinilai sangat membantu dalam peningkatan perekonomian di masyarakat, khususnya bagi anggota kelompok tani.

“Ulun sebagai ketua Kelompok Tani Setia Tani sangat mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Tabalong dan Dinas Perkebunan dan Peternakan yang sejauh ini memperhatikan nasib para peternak sapi untuk meningkatkan ekonomi peternak sapi,” ujar Sudarno, Ketua Kelompok Setia Tani Desa Uwie.

Hal serupa juga dirasakan oleh Ketua Kelompok Rindu Pelita Desa Bintang Ara Kecamatan Bintang Ara, Safrudin Reza.

Reza berharap agar ke depannya jumlah bantuan sapi yang diberikan semakin meningkat, sehingga lebih banyak lagi peternak yang akan menerima manfaat.

“Tanggapan kami, alhamdulillah, untuk bantuan sapi ini sangat membantu bagi masyarakat kami dan agar populasi untuk penambahan daging di Tabalong. Tentunya berterima kasih kepada Dinas Perkebunan dan Peternakan. Mudah-mudahan ke depan bantuan sapi ini meningkat lebih banyak lagi,” ujar Safrudin Reza, Ketua Kelompok Ternak Rindu Pelita Desa Bintang Ara.

Agar sapi yang diberikan dapat berkembang biak maksimal, para peternak pun berkomitmen untuk menjaga dan merawat sapi yang telah diberikan serta terus memantau kesehatannya agar terhindar dari berbagai penyakit yang menular maupun tidak menular.

Diketahui pada tahap ini, Pemkab Tabalong menyerahkan bantuan 136 ekor ternak sapi kepada 13 kelompok tani di wilayah utara.

Bantuan tersebut termasuk dari 470 ekor sapi yang akan disalurkan Disbunnak tahun 2024.

Sebelumnya, sebanyak 198 ekor sapi juga telah diserahkan kepada 20 kelompok tani pada awal Mei 2024 lalu.

(Maria Ulfah/TV Tabalong)

Berita terkait

Leave a Comment