Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan KB Tabalong, meluncurkan Program DASHAT di 3 kecamatan pada 28 Oktober 2022. Program pemberdayaan masyarakat untuk mengatasi stunting tersebut mendapat dukungan dari pihak pelaksana program, salah satunya Camat Muara Harus, Aditya Pula Nugraha.
Ia menyampaikan Komitmen nya dalam mendukung dan menjalankan program DAHSAT di wilayah kerjanya. Ia juga akan mendorong para kepala desa untuk menyiapkan anggaran dana desa, untuk mendukung jalannya program DASHAT di Kecamatan Muara Harus.
“Tindak lanjutnya kami akan meminta desa, khususnya Kampung KB yakni Desa Harus dan Padangin untuk dapat menganggarkan dalam rangka Men support kegiatan DASHAT ini. Dan tidak menutup kemungkinan di luar Desa Kampung KB, ada 5 desa di Kecamatan Muara Harus, kami akan ikut sertakan juga untuk dapat mengakomodir Program Dapur Sehat atasi Stunting,”
Di moment peluncuran program DASHAT, para peserta yang terdiri dari berbagai unsur masyarakat, mendapatkan sosialisasi terkait stunting dan juga pencegahan nya. Selain itu, para peserta juga dikenalkan dengan inovasi pengolahan makanan yang dibuat dengan bahan-bahan lokal yang sederhana, namun memiliki Kadar gizi yang tinggi.
(Maria Ulfah, TV Tabalong)