Home Keagamaan Konsistenti Penyelenggaraan Haul Syekh Muhammad Nafis, Jadi Bukti Peningkatan Kesadaran Beragama Umat Muslim di Tabalong

Konsistenti Penyelenggaraan Haul Syekh Muhammad Nafis, Jadi Bukti Peningkatan Kesadaran Beragama Umat Muslim di Tabalong

by Muhammad Rais

Kegiatan rutin Haul Syekh Haji Muhammad Nafis bin Ideris Ibnul Husen Al Banjari kembali dilaksanakan di area makam di Desa Binturu, Kecamatan Kelua. Bupati Tabalong Anang Syakhfiani yang turut hadir menilai kegiatan tersebut merupakan bagian nyata peningkatan kesadaran beragama umat Muslim di Tabalong.

Hal ini disampaikan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, saat menghadiri Haul Syekh Haji Muhammad Nafis bin Ideris Ibnul Husen Al Banjari pada Rabu malam, 25 Oktober 2023, di Desa Binturu, Kecamatan Kelua. Haul turut dihadiri Forkopimda Tabalong, Forkopimca Kelua, serta puluhan ribu jamaah.

Kegiatan Haul Syekh Haji Muhammad Nafis bin Ideris Ibnul Husen Al Banjari diisi dua penceramah, yaitu Abah Guru Danau Kyai Haji Asmuni dari Tabalong dan Habib Abdul Qodir bin Habib Muhammad Shodiq bin Husein Al Hamid dari Probolinggo.

Bupati Anang menuturkan bahwa Pemerintah Kabupaten Tabalong akan terus berupaya memberikan dukungan terhadap kegiatan positif seperti Haul ini. Ia menilai kegiatan ini merupakan bagian nyata peningkatan kesadaran beragama umat Muslim di Tabalong.

“Saya pikir ini merupakan bagian nyata yang bisa kita lihat sebagai peningkatan kesadaran beragama umat Islam di Kabupaten Tabalong melalui kegiatan Haulan sebagai rasa cinta kita kepada aulia Allah,” kata Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Bupati Anang berharap ke depan Haul Syekh Haji Muhammad Nafis bin Ideris Ibnul Husen Al Banjari dapat terus terlaksana dan mengalami peningkatan yang baik setiap tahunnya. Dalam kesempatan ini, dirinya juga mengajak seluruh jamaah untuk berdoa bersama untuk Abah Guru Danau Kyai Haji Asmuni dan para ulama agar terus diberikan kesehatan dalam menyiarkan agama.

(Gazali Rahman, TV Tabalong)

Related Posts

Leave a Comment