Home Tabalong Hari Ini SMANDUTA Bakal Luluskan 245 Siswa, Kepsek Harap Alumni Semakin “BERSINAR”

SMANDUTA Bakal Luluskan 245 Siswa, Kepsek Harap Alumni Semakin “BERSINAR”

by Muhammad Rais
0 comment

SMA Negeri 2 Tanjung menggelar kegiatan perpisahan bagi peserta didik kelas 12. Para peserta didik yang nantinya akan menjadi alumni ini pun diharapkan mampu menerapkan sikap yang sesuai dengan visi misi sekolah.

SMA Negeri 2 Tanjung menggelar kegiatan perpisahan bagi peserta didik kelas 12 tahun pelajaran 2023-2024 di halaman sekolah SMA Negeri 2 Tanjung pada Kamis, 25 April 2024.

Di tahun pelajaran ini, SMA Negeri 2 Tanjung akan meluluskan sebanyak kurang lebih 245 peserta didik yang terbagi ke dalam jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), dan Bahasa.

Dalam waktu dekat, pihak SMA Negeri 2 Tanjung juga akan mengumumkan hasil kelulusan bagi peserta didik yang telah mengikuti tahapan ujian kelulusan beberapa waktu yang lalu.

Saat diwawancarai usai kegiatan, Kepala SMA Negeri 2 Tanjung, Hamsyarudin, mengharapkan agar para peserta didik yang nantinya akan menjadi alumni dapat terus memiliki sikap yang sesuai dengan visi misi SMANDUTA yang bersinar, yaitu berkarakter baik, memiliki banyak kemampuan dan prestasi, bisa dikenal oleh banyak orang, dan tetap rendah hati.

“Kami sangat bangga dan berbahagia, semoga mereka nanti bisa sesuai visi misi sekolah menjadi orang yang bersinar, yaitu orang yang berkarakter baik, yang memiliki banyak kemampuan dan prestasi, bisa dikenal oleh banyak orang, dan tetap rendah hati atau ramah,” ungkap Hamsyarudin, Kepala SMA Negeri 2 Tanjung.

Baca Juga  Isi Kegiatan Positif Anak Saat Libur Melalui Ramadan Ceria

Di momen ini, peserta didik SMANDUTA juga menampilkan berbagai hiburan, mulai dari tarian, menyanyi, penampilan band, hingga pertunjukan kesenian daerah yakni Madihin.

(Maria Ulfah/ TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment