Home Tabalong Hari IniPembangunan Musrenbang Tanjung, Peningkatan Pertanian & Perkebunan Jadi Perhatian

Musrenbang Tanjung, Peningkatan Pertanian & Perkebunan Jadi Perhatian

by tabalong hari ini

Sebagai calon penyangga Ibukota Negara baru, Pemerintah Kabupaten Tabalong mendorong, perangkat kelurahan dan desa di kecamatan tanjung, terus tingkatkan potensi pertanian dan perkebunan. Pasalnya potensi tersebut merupakan unggulan Kecamatan Tanjung untuk mendukung pengembangan agrowisata.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Tabalong, Hamida Munawarah dalam sambutannya, saat membuka musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang), dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Tahun 2024 tingkat Kecamatan Tanjung, pada Selasa 7 Februari 2024, di Kantor Kecamatan Tanjung, Kelurahan Jangkung.

Hamida menilai, pertanian dan perkebunan merupakan sektor unggulan Kecamatan Tanjung, karena didukung oleh lahan yang cukup luas. Oleh karena itu, ia pun mendorong, perangkat kelurahan dan desa untuk mengembangkan potensi agrowisata tersebut.

Hamida menjelaskan, hal tersebut jadi perhatian Pemkab Tabalong, guna menyiapkan Kabupaten Tabalong sebagai calon penyangga Ibukota Negara baru, khususnya sektor ketahanan pangan, dan hortikultura.

“Kecamatan Tanjung sebagai Ibukota Kabupaten, tentunya memiliki banyak pekerjaan rumah untuk menyiapkan segala hal, termasuk komoditas pangan hasil hortikultura yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan daerahnya. Apalagi jika Ibukota benar-benar pindah Tahun 2024 nanti, tentunya kita sebagai penyangga Ibukota harus memiliki ketahanan pangan yang kuat untuk menopang IKN tersebut, persiapan tersebut harus kita lakukan sedini mungkin.” tutur Sekda Hamida.

Hamida berharap, dari 142 usulan yang disampaikan dalam Musrenbang Kecamatan Tanjung, agar dimusyawarahkan usulan super prioritas yang akan mendukung persiapan Kabupaten Tabalong sebagai penyangga IKN.

Selain sektor agrowisata, Sekda Hamida juga menekankan pentingnya program kegiatan yang berkaitan langsung dalam upaya peningkatan indeks pembangunan manusia Tabalong.

Alfi syahrin, TV Tabalong

Related Posts

Leave a Comment