Jamaah Haji kloter 18 Embarkasi Banjarmasin turut melakukan pelontaran Jumrah. Lontar Jumrah ini dilakukan jamaah pada 10 Zulhijjah hingga hari Tasyrik.
Jamaah Haji Kabupaten Tabalong yang tergabung dalam kloter 18 Embarkasi Banjarmasin tiba di perkemahan Mina pada 10 Zulhijjah 1445 Hijriyah atau Minggu, 16 Juni 2024.
Setibanya di Mina, para jamaah ini langsung bersitirahat di tenda yang telah disediakan.
Ketua kloter 18 Embarkasi Banjarmasin, Muhammad Raihan Fuady, menjelaskan bahwa usai bersitirahat, para jamaah kembali melanjutkan rangkaian ibadah, yaitu melontar Jumrah Aqabah dan bertahallul.
Diketahui, selain melaksanakan lontar Jumrah Aqabah pada 10 Zulhijjah, jamaah Haji kloter 18 juga melaksanakan lontar Jumrah Ula, Wustha, dan Aqabah pada hari Tasyrik atau setelah Hari Raya Idul Adha.
Rencananya, jamaah Haji kloter 18 Embarkasi Banjarmasin akan mengambil nafar awal atau keluar dari Mina pada tanggal 12 Zulhijjah dan kembali ke hotel di Mekah.
Diketahui sebelumnya, satu orang jamaah Haji Tabalong atas nama Hidaytussibyan, berusia 50 tahun yang tergabung dalam kloter 18 Embarkasi Banjarmasin meninggal dunia pada Jumat, 14 Juni 2024, lantaran sakit.
Saat ini, jamaah Haji kloter 18 berjumlah 319 orang, terdiri dari 308 jamaah Haji Tabalong, 3 jamaah Haji Kabupaten Banjar, serta 2 jamaah Haji Kabupaten Balangan, serta 5 petugas Haji terdiri dari ketua kloter, pembimbing ibadah, dokter, 2 perawat, dan petugas Haji daerah.
(Tim Liputan Haji kloter 18 Embarkasi Banjarmasin)