Home Tabalong Hari Ini Bank Kalsel Serahkan Bantuan Dana CSR untuk Dukung Kegiatan Kemasyarakatan

Bank Kalsel Serahkan Bantuan Dana CSR untuk Dukung Kegiatan Kemasyarakatan

by Muhammad Rais

Dalam rangka mendukung program kepedulian kepada masyarakat, Bank Kalsel bersama Pemerintah Kabupaten Tabalong menyerahkan dana CSR kepada masyarakat dan berbagai organisasi di Tabalong. Penyerahan dana bantuan CSR dilakukan pada 30 Desember 2024, di halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Tabalong.

Bank Kalsel Cabang Tanjung bersama Pemerintah Kabupaten Tabalong menyerahkan dana bantuan CSR Bank Kalsel kepada 11 orang perwakilan masyarakat maupun organisasi dan lembaga.

Dana CSR yang disalurkan kali ini mencapai total Rp215.680.000. Dana tersebut berasal dari laba Bank Kalsel yang dialokasikan untuk mendukung berbagai kebutuhan masyarakat di Kabupaten Tabalong.

Bantuan diberikan kepada berbagai pihak, di antaranya untuk perbaikan asrama pelajar, pengelolaan masjid, hingga kegiatan komunitas lokal. Beberapa penerima bantuan meliputi:

STIA Tabalong untuk mendukung kegiatan Aliansi BEM,

Badan Pengelola Masjid Agung Ash-Shirathal Mustaqim untuk kegiatan Tabligh Akbar,

SMKN 1 Banua Lawas untuk pengembangan budidaya hidroponik dan ikan patin, dan lainnya.

“Bekerja sama dengan pemerintah daerah terkait dengan penyerahan bantuan untuk masyarakat, terutama berkaitan dengan kegiatan di pemerintah daerah. Harapan kami, ini wujud sinergi antara pemerintah daerah dengan Bank Kalsel, yang bisa dimanfaatkan langsung sebagai bentuk kepedulian Bank Kalsel dalam rangka membangun masyarakat, terutama masyarakat Tabalong,” ujar Mauludi, Kepala Bank Kalsel Cabang Tanjung.

Penjabat Bupati Tabalong, Hamidah Munawarah, mengapresiasi Bank Kalsel atas kontribusi dan sinerginya dalam mendukung kegiatan masyarakat. Ia berharap bantuan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Tabalong, sekaligus meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan daerah.

(Tim Liputan TV Tabalong)

Related Posts

Leave a Comment