Home Tabalong Hari Ini Angka Stunting Kelua Menurun, Bupati Anang: Berkat Kolaborasi & Inovasi

Angka Stunting Kelua Menurun, Bupati Anang: Berkat Kolaborasi & Inovasi

by Muhammad Rais
0 comment

Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, mengapresiasi berbagai inovasi untuk percepatan penanganan stunting di Kecamatan Kelua. Pasalnya, berkat inovasi, angka stunting di Kelua mengalami penurunan.

Apresiasi tersebut disampaikan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, saat membuka Musyawarah Rencana Pembangunan, dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Tabalong tahun 2025 tingkat kecamatan, pada Kamis, 25 Januari 2024, di halaman kantor kecamatan Kelua.

Bupati Anang menjelaskan bahwa penurunan angka stunting di Kecamatan Kelua merupakan buah hasil dari integrasi dan kolaborasi lintas program dan lintas sektoral, mulai dari sosialisasi, penyuluhan, edukasi, pemberian makan tambahan untuk bayi, hingga pelatihan pemberian makan bayi.

Terlebih menurutnya, penanganan stunting turut didukung berbagai inovasi yang dihadirkan Puskesmas Kelua, seperti Si Mas Ganteng Kelua atau Sistem Informasi Tanggap Stunting Keluarga Bahagia dan Gertak Sambal atau Gerakan Sambangi Balita Secara Langsung.

Berkat berbagai upaya tersebut, angka stunting di Kecamatan Kelua setiap tahun berangsur menurun, dari 9,4 persen di tahun 2022 menjadi 8,8 persen di tahun 2023.

“Hadirin sekalian, kalau dilihat dari upaya untuk menurunkan angka stunting Kecamatan Kelua lumayan bagus ya. Jadi, Kelua ini sekarang 8,8 persen, jauh lebih kecil dibandingkan kabupaten 13,85 persen,” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Bupati Anang menambahkan, penurunan angka stunting ini juga tidak lepas dari peran Dokter Ony dan jajarannya di Puskesmas Kelua. Anang berharap program penanganan stunting terus dipertahankan guna mendorong penurunan angka stunting di lingkup Kabupaten Tabalong.

Baca Juga  Eksekutif dan Legislatif Pastikan Pembangunan RS Kelua Rampung Tahun Ini

(Gazali Rahman/TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment