Home Blog Titiek Puspa, Maestro Legenda Kelahiran Tanjung Tutup Usia

Titiek Puspa, Maestro Legenda Kelahiran Tanjung Tutup Usia

by iin hendriyani

Pemirsa, dunia hiburan Tanah Air kehilangan sosok artis legendaris, Titiek Puspa, yang meninggal dunia pada 10 April 2025. Seniman yang namanya dikenal lintas generasi tersebut ternyata lahir di Tanjung, Kabupaten Tabalong.

Sosoknya telah mewarnai dunia musik Indonesia selama lebih dari enam dekade. Dialah Titiek Puspa, legenda yang karya-karyanya tak lekang oleh waktu.

Lahir di Kota Tanjung, Kabupaten Tabalong, pada 1 November 1937, Titiek Puspa bernama asli Sudarwati. Meski terlahir di kota yang jauh dari pusat hiburan, tak mengurungkan niat Titiek Puspa untuk berkarier di dunia hiburan.

Titiek Puspa memulai kariernya di dunia hiburan sejak remaja di tahun 1950-an. Ia dikenal sebagai seorang penyanyi, pencipta lagu, aktris, hingga penulis. Kemampuannya menulis lagu sangat menonjol; ia menciptakan puluhan lagu populer yang menjadi bagian dari sejarah musik Indonesia, seperti “Kupu-Kupu Malam”, “Bing”, dan “Apanya Dong”.

Kariernya tidak hanya panjang, tapi juga konsisten. Ia tetap aktif berkarya bahkan di usia senja, menjadi simbol semangat, ketekunan, dan dedikasi dalam dunia seni Indonesia. Ia juga dikenal sebagai figur yang inspiratif, aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan, serta pernah menghadapi perjuangan melawan kanker dengan semangat luar biasa.

(Tim Liputan TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment