Home Tabalong Hari Ini Silaturahmi Bersama Kepala SD & PPPK, Bupati Anang Apresiasi Tenaga Pendidik

Silaturahmi Bersama Kepala SD & PPPK, Bupati Anang Apresiasi Tenaga Pendidik

by Muhammad Rais
0 comment

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menghadiri silaturahmi Kelompok Kerja Kepala Sekolah Dasar atau K3SD dan PPPK Guru di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong pada Rabu, 7 Februari 2024.

Bertempat di Aula Islamic Center Maburai, Kecamatan Murung Pudak, silaturahmi ini dihadiri hampir seribu peserta yang berasal dari Kelompok Kerja Kepala Sekolah Dasar dan PPPK Guru yang tersebar di 12 Kecamatan se-Tabalong, serta pejabat di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Disdikbud Tabalong.

Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih sekaligus apresiasi pada seluruh tenaga pendidik di Tabalong. Pasalnya, atas dedikasinya, pendidikan di Tabalong semakin maju dan berkembang.

Bupati Anang berharap agar seluruh tenaga pendidik di Tabalong dapat terus bersinergi dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan.

“Ibu dan bapak sekalian, hari ini ulun mau menyampaikan ucapan terima kasih dengan ibu dan bapak sekalian, sebagai orang yang diberi amanah bertugas di Tabalong kita, meski bersyukur dan bergembira saya berbicara tentang kontribusi sektor pendidikan terhadap percepatan pembangunan di Kabupaten Tabalong,” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Bupati Anang juga berharap kepada seluruh Kepala Sekolah dan tenaga pendidik di Tabalong agar turut berkontribusi dalam upaya peningkatan angka rata-rata lama sekolah yang saat ini sudah berada di angka 9,14 tahun.

Selain itu, sebagai bentuk dukungan Anang terhadap profesi guru, pada tahun 2024 ini Pemkab Tabalong mengalokasikan pengadaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK formasi guru sebanyak 240 orang dan CPNS guru sebanyak 9 orang.

Baca Juga  Tunjang Kegiatan Belajar, Ponpes Nurul Islam Kembali Bangun Asrama dan Kelas

(Gazali Rahman/TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment