Home Kesehatan Dinkes Tabalong Upayakan Peningkatan Pelayanan Rumah Sakit

Dinkes Tabalong Upayakan Peningkatan Pelayanan Rumah Sakit

by iin hendriyani

Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong berupaya untuk selalu melakukan peningkatan kesehatan masyarakat Tabalong, terutama dalam hal pelayanan, baik di seluruh puskesmas di Tabalong maupun di Rumah Sakit Umum Daerah Haji Badaruddin Kasim Tabalong.

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong, Hamrani, saat diwawancarai usai diskusi publik antara LSM Tabalong dengan Plt. Direktur Rumah Sakit dan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Barabai, pada Selasa, 15 April 2025 di Aula Dinas Kesehatan Tabalong.

Hamrani mengatakan, adanya masukan dan saran yang disampaikan oleh beberapa LSM yang ada di Tabalong ini diharapkan dapat menjadi acuan pihaknya untuk berbenah guna perbaikan pelayanan, baik di RSUD Haji Badaruddin Kasim Tabalong maupun di seluruh puskesmas se-Kabupaten Tabalong.

“Kami sangat menyambut baik sekali. Ini merupakan controller dan pengawasan dari lembaga swadaya masyarakat tentang pelayanan yang ada, baik di puskesmas maupun di rumah sakit. Itu merupakan tanggung jawab kita sebagai insan kesehatan,” ujar Hamrani, Sekretaris Dinas Kesehatan Tabalong.

Selaku penyelenggara kegiatan, Kepala Badan Kesbangpol Tabalong melalui Kepala Bidang Dalam Negeri dan Ormas, Akhmad Yani, menuturkan pihaknya memfasilitasi kegiatan pertemuan ini agar dapat memberikan penjelasan bagi masyarakat Tabalong, terutama dalam hal pelayanan yang ada di RSUD HBK Tabalong.

“Harapan kami ke depannya, sesuai dengan program Bupati menjadikan Tabalong smart, artinya masyarakat Tabalong dapat terlayani dengan adanya kegiatan seperti ini. Nah, harapan kami juga, dengan menghadirkan narasumber-narasumber langsung yang berkompeten, bisa terjawab apa yang menjadi keluhan-keluhan masyarakat selama ini,” ujar Akhmad Yani, Kabid Politik Dalam Negeri dan Ormas, Kesbangpol Tabalong.

Akhmad Yani menambahkan bahwa kegiatan pertemuan seperti ini merupakan kegiatan rutin bulanan yang difasilitasi oleh Kesbangpol Tabalong untuk para LSM di Tabalong, dengan pembahasan dan narasumber yang berbeda setiap bulannya.

(Nova Arianti/TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment