Puluhan UMKM Binaan PT Saptaindra Sejati mengikuti pelatihan Sablon Manual Untuk KEMASAN. Pelatihan ini digelar dengan tujuan untuk meningkatkan nilai jual sekaligus menekan biaya untuk kemasan.
Sebanyak 40 pelaku UMKM yang tergabung dalam perkumpulan UMKM Sarang Lebah Tabalong atau Sarleta, mengikuti kegiatan pelatihan Sablon Manual Untuk Kemasan, yang di selenggarakan oleh PT SIS yang bekerjasama dengan Sarleta Tabalong , yang berlangsung di Gedung Haji Ining Sulingan, dari 17 hingga 18 Desember 2025.
Dalam kesempatan ini para Peserta dikenalkan dengan berbagai Alat dan Bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan Sablon Manual Untuk Kemasan, mulai dari Screen Sablon, Tinta Sablon khusus Plastik atau Kertas, hingga Meja Sablon.
Selain itu para Peserta juga diajarkan cara Penyablonan hingga Praktek langsung.
Department Head General Affair PT SIS, Heri Subagio mengatakan , pelatihan ini digelar untuk meningkatkan Kualitas Kemasan sekaligus Nilai Jual pada Produk UMKM , sehingga Produk UMKM dapat diterima dengan baik di Pasaran.
“Jadi suati Produk untuk tumpuan saat ini bisa mendapatkan dan diterima market perlu Strategi Marketing yang salah satunya itu bisa di Motori dengan menggunakan Kemasan yang menarik pastinya. Selain Produk yang Berkualitas itu akan lebih menunjang manakala kemasannya ini lebih Menarik. Nah Sablon sendiri itu bisa mengambil peran untuk mendukung agar kemasan tadi bisa menarik dan diterima oleh pasar dan pada akhirnya diharapkan bisa meningkatkan dari UMKM itu sendiri.” Ujar Heri subagio, Dapartement Head General Affair PT SIS
Ketua perkumpulan UMKM Sarleta, Benny Mustafa mengataka , Pelatihan ini selras dengan Pelatihan yang pihaknya usulkan yakni Pelatihan Sablon Manual Pada Kemasan. Pelatihan ini dinilai sangat perlu untuk menekan biaya pembelian kemasan.
“Saat ini kan Sablon ini kan begitu lumayan Mahal ya untuk di pelaksanaannya jadi kita coba untuk meminimalisir dari Cost-nya itu sendiri jadi kita buat untuk agar bisa menyablon sendiri.” Ujar Benny Mustafa, Ketua Sarleta.
Benny pun berharap, dengan adanya Pelatihan ini para pelaku UMKM dapat lebih Inovatif dalam membuat Design Kemasan , sehingga tidak hanya menekan Biaya Produksi Kemasan namun juga meningkatkan jumlah pembelinya.
(Maria Ulfah, TV Tabalong)
