Home Kesehatan Remaja Putri Harus Penuhi Asupan Gizi dan Cegah Anemia

Remaja Putri Harus Penuhi Asupan Gizi dan Cegah Anemia

by iin hendriyani

Menjaga asupan pola makan bergizi serta rutin mengonsumsi tablet tambah darah merupakan hal yang penting dilakukan oleh remaja putri. Pasalnya, langkah tersebut merupakan salah satu kunci untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas dan sehat.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Tabalong, yang juga masuk dalam kepengurusan DPC Persagi Tabalong, Catur Yudha Murtopo, saat diwawancarai usai kegiatan edukasi kesehatan di Panti Asuhan Amal Shaleh Murung Pudak, Sabtu, 22 Februari 2025.

Yudha menjelaskan, untuk menjaga kesehatan bagi remaja putri, salah satu hal yang harus diperhatikan adalah asupan pola makan bergizi seimbang yang sesuai dengan panduan Isi Piringku.

Hal itu penting dilakukan karena dapat membantu remaja putri tumbuh dan berkembang secara optimal, meningkatkan imunitas tubuh, mencegah risiko penyakit lain, mencegah stunting, serta membantu remaja putri melahirkan generasi yang sehat dan berprestasi ke depannya.

“Mereka adalah salah satu calon ibu yang nanti akan melahirkan generasi penerus. Seorang ibu yang sudah siap dan sehat kemudian juga akan menghasilkan generasi-generasi penerus yang sehat. Itu yang kita upayakan,” ujar Catur Yudha Murtopo, Kabid Kesehatan Masyarakat, Dinkes Tabalong.

Selain itu, para remaja putri juga diminta untuk rutin mengonsumsi tablet tambah darah sebanyak satu tablet seminggu guna mencegah anemia, menunjang fase tumbuh kembang, serta menjaga daya tahan tubuh.

Hal tersebut penting dilakukan karena masa remaja merupakan masa pubertas dengan pertumbuhan pesat, dan remaja putri dapat kehilangan banyak darah saat menstruasi.

(Nova Arianti, TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment