Home Blog Metode Pertanian Hidroponik, Hasilkan Cuan Jutaan Rupiah dari Lahan Sempit

Metode Pertanian Hidroponik, Hasilkan Cuan Jutaan Rupiah dari Lahan Sempit

by iin hendriyani

Hidroponik menjadi salah satu metode pertanian yang kian diminati masyarakat, terutama bagi mereka yang terkendala keterbatasan lahan. Dengan metode hidroponik, nutrisi pada tanaman dapat lebih mudah diatur sehingga dapat memaksimalkan tumbuh kembang tanaman.

Hidroponik menjadi salah satu pertanian modern yang kian diminati di masa sekarang karena lahan yang sempit menjadikan hidroponik sebagai solusi bagi masyarakat yang tertarik untuk mengembangkan atau memulai pertanian di lahan terbatas.

Salah satunya adalah Sutoto, pemilik G-Farm, yang telah memulai menjalankan pertanian hidroponik sejak tahun 2019. Berawal dari kecintaannya terhadap tanaman dan keinginannya mencari metode pertanian yang lebih efisien dibandingkan metode konvensional.

Sampai saat ini, G-Farm telah memiliki sebanyak 6.000 lubang tanam yang mampu menghasilkan tanaman berkualitas, seperti selada dan pak choi. Dalam satu bulan, omzet yang diperoleh bisa mencapai Rp16 juta hingga Rp20 juta.

Sutoto menjelaskan bahwa berbeda dengan metode pertanian konvensional, metode hidroponik dapat lebih mudah mengatur nutrisi yang diberikan pada tanaman, sehingga kualitas dan produktivitas tanaman menggunakan metode hidroponik dapat lebih tinggi.

“Sehingga kelebihannya di hidroponik ini karena kita bisa atur nutrisinya di air tadi, kita bisa menjaga tanaman itu tumbuh lebih merata gitu ya. Kemudian kualitasnya lebih terjamin, kita juga bisa atur masa panennya seperti apa. Nah beda kalau di tanah itu kita agak susah ngatur keseragaman tanamannya, kemudian tingkat tumbuhnya itu bisa berbeda-beda tergantung dari tanahnya. Sekali lagi, dengan hidroponik ini kita bisa lebih meningkatkan kualitas tanaman dan produktivitasnya juga,” ujar Sutoto, pemilik G-Farm.

Sutoto berharap metode pertanian hidroponik ini dapat menginspirasi generasi muda untuk terjun ke dunia pertanian modern, lantaran metode hidroponik dinilai dapat menghasilkan produksi yang berkualitas tinggi serta dapat dilakukan di lahan yang sempit.

(Dano Nafarin/TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment