TV Tabalong – Tren mengirim atau membagikan hampers saat menjelang perayaan idul fitri, saat ini semakin ramai dilakukan, baik dari perusahaan, instansi, maupun perorangan. Hampers sendiri seringkali diberikan menjelang lebaran, kepada teman, rekan kerja, maupun kerabat dekat.
Tingginya permintaan hampers menjelang hari raya idul fitri, berdampak pada omzet penyedia hampers yang ada di Kabupaten Tabalong. Salah satu pusat perbelanjaan yang kebanjiran orderan adalah Bersinar Mart.
Winda selaku manajer mengaku, selama Ramadhan pihaknya sudah menerima permintaan hampers lebih dari 1000 paket. Sehingga omzet yang mereka peroleh saat ini, sudah mencapai 300 juta rupiah.
“Sangat luar biasa ya ya karena permintaannya lebih banyak di tahun ini daripada tahun kemarin. naiknya di sekitar 50% untuk permintaan tersebut. Untuk saat ini Mbak tercatat ada berapa permintaan untuk hanmpers atau parcel lebaran nih Mbak? untuk saat ini sudah tercatat 1000 yang sudah mau ngambil. Dan ini algi proses pengerjaan dari perusahaan Mbak.” Kata Winda, Manajer Bersinar Mart.
Isian hampers sendiri umumnya beragam, mulai dari sembako, kue kering, hingga makanan ringan. Harga yang ditawarkan pun beragam, mulai dari harga 100 ribu, hingga jutaan rupiah, tergantung dari permintaan para pembeli. (Maria Ulfah).