Taman Giat Tanjung kini menjadi lokasi favorit anak-anak untuk bermain. Pasalnya, sejak disediakan wahana permainan baru oleh Pemkab Tabalong, Taman Giat Tanjung memiliki daya tarik tersendiri bagi anak-anak.
Taman Giat Tanjung mulai kembali ramai dikunjungi masyarakat, yang umumnya orang tua dan anak-anak. Pemandangan seperti ini terjadi sejak dipasangnya permainan baru berupa dua buah perosotan besar dan tiga mainan jungkat-jungkit. Di area wahana permainan ini juga terdapat playmat sebagai pengamanan.
Wahana permainan baru inilah yang saat ini menjadi daya tarik Taman Giat Tanjung. Setiap hari, baik di waktu pagi, sore, hingga malam hari, lokasi ini selalu ramai dimanfaatkan orang tua untuk mengajak anak mereka bermain.
Keberadaan wahana permainan baru ini disambut positif oleh para orang tua, salah satunya Dian Paramita. Ia mengungkapkan bahwa fasilitas mainan gratis ini sangat diperlukan, mengingat saat ini fasilitas permainan anak di Kabupaten Tabalong masih sangat terbatas.
“Mantap, bagus, saya suka sekali. Senang banget pokoknya karena juga banyak sekali pengunjungnya. Memang kita di Tanjung ini kurang tempat untuk main anak-anak yang gratis, dan tempatnya juga enak,” ujar Dian Paramitha, pengunjung Taman Giat Tanjung.
Hal serupa juga diungkapkan pengunjung lainnya, Sarah. Ia menyampaikan bahwa fasilitas mainan gratis ini sangat membantu anak-anak untuk lebih leluasa dan memiliki banyak pilihan untuk bermain.
“Sangat membantu lah karena ada wahana, apalagi gratis. Banyak anak-anak yang datang ke sini, jadi anaknya ada teman, ada teman baru gitu. Mengisi waktu luang lah,” ungkap Sarah, pengunjung Taman Giat Tanjung.
Bermain sendiri memiliki banyak manfaat bagi anak-anak, baik secara kognitif, motorik, maupun emosional. Selain itu, bermain juga dapat membantu anak untuk mengembangkan keterampilan sosial dan meningkatkan rasa percaya diri.
(Maria Ulfah, TV Tabalong)