Home Olahraga Tabalong Open Tournament Gateball Dapat Apresiasi Peserta dari Berbagai Daerah di Kalimantan

Tabalong Open Tournament Gateball Dapat Apresiasi Peserta dari Berbagai Daerah di Kalimantan

by iin hendriyani

Tabalong Open Tournament Gateball se-Kalimantan mendapat sambutan positif dari para pemain dan ofisial Persatuan Gateball Seluruh Indonesia dari berbagai daerah. Para peserta menilai kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang pertandingan, tetapi juga sarana fasilitasi bagi atlet untuk mengasah kemampuan serta mempererat silaturahmi antar pemain gateball di Kalimantan.

Antusiasme peserta terlihat sejak hari pertama pelaksanaan Tabalong Open Tournament Gateball yang digelar Pergatsi Tabalong. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 16 hingga 18 Agustus 2026, di halaman Pendopo Bersinar, Kelurahan Pembataan.

Turnamen ini diikuti oleh peserta dari tiga provinsi di Pulau Kalimantan. Para pemain mengaku senang dapat ambil bagian dalam kegiatan ini karena selain bertanding, mereka juga memiliki kesempatan untuk saling berbagi pengalaman serta menikmati suasana Kabupaten Tabalong.

Salah satu peserta asal Palangkaraya, Yusrin, mengaku senang dan bersyukur dapat diundang mengikuti kegiatan tersebut. Menurutnya, Tabalong Open Tournament Gateball menjadi ajang silaturahmi sekaligus pengalaman pertamanya berkunjung ke Kabupaten Tabalong.

Yusrin menyampaikan rasa senangnya karena dapat mengikuti turnamen ini bersama beberapa tim dari daerahnya. Ia juga mengaku kehadirannya di Tabalong tidak hanya untuk bertanding, tetapi sekaligus bersilaturahmi dengan para pemain gateball setempat serta menikmati keindahan Kabupaten Tabalong, ujar Yusrin, Peserta Tabalong Open Tournament Gateball.

Peserta lainnya asal Barito Kuala, Yulinda, juga menyambut positif penyelenggaraan event ini. Ia menilai Tabalong Open Tournament Gateball menjadi sarana fasilitasi yang sangat bermanfaat bagi para atlet gateball di Kalimantan melalui ajang kompetisi terbuka.

Yulinda menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Tabalong dan Pergatsi Tabalong atas terselenggaranya event ini. Menurutnya, kegiatan seperti ini membuat para atlet gateball, khususnya di Kalimantan, merasa terfasilitasi untuk berkompetisi dan berkembang, ujar Yulinda, Peserta Tabalong Open Tournament Gateball.

Yulinda menambahkan, pada ajang ini pihaknya mengikuti dua kategori pertandingan dengan membawa dua tim beregu dan tiga tim tripel. Ia berharap Tabalong Open Tournament Gateball dapat digelar lebih sering ke depannya, karena selain menjadi ajang silaturahmi, kegiatan ini juga mampu mengasah keterampilan dan kemampuan para pemain gateball.

Gazali Rahman, TV Tabalong, melaporkan.

You may also like

Leave a Comment