Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Tabalong terus mematangkan persiapan atletnya menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan ke-12 di Kabupaten Tanah Laut. Guna menghasilkan atlet yang siap bertanding, PBSI turut menyusun program latihan khusus.
Sebanyak empat pelatih PBSI Tabalong saat ini telah menyiapkan program latihan yang diterapkan secara bertahap kepada para atlet bulutangkis di Tabalong.
Program latihan ini meliputi pembinaan teknik, peningkatan kebugaran fisik, penguatan taktik, serta sesi sparing untuk meningkatkan kemampuan bertanding.
Saat ini, latihan masih berfokus pada peningkatan fisik atlet, kemudian dilanjutkan dengan latihan teknik dan taktik.
Pelatih PBSI Tabalong, M. Rijali Fahmi, mengatakan bahwa untuk menjaga konsistensi latihan, pihaknya menerapkan latihan tiga kali seminggu bagi atlet yang berada di Tabalong. Sementara itu, bagi atlet yang berada di Banjarmasin, telah disesuaikan dengan program mandiri yang dapat mereka jalankan di lokasi masing-masing.
“Untuk khusus di kepelatihan, kami ada sekitar empat pelatih. Jadi, sudah menyusun program khususnya untuk atlet-atlet ini. Mereka diberi latihan teknik, fisik, taktik, dan juga nanti ada sparing-sparing untuk menambah mental mereka,” ujar M. Rijali Fahmi, pelatih bulutangkis PBSI Tabalong.
Rijali menambahkan, PBSI Tabalong juga mendorong atlet untuk tetap berlatih di klub masing-masing agar jam terbang dan pengalaman bertanding semakin bertambah.
Dengan persiapan yang matang, PBSI Tabalong berharap atlet-atletnya dapat memberikan hasil terbaik di Porprov Kalsel 2025 dan melanjutkan tradisi prestasi yang telah diraih pada kejuaraan sebelumnya.
(Muhammad Khairillah/TV Tabalong)