Home Tabalong Hari IniEkonomi Harga Cabai Merah Naik, Pemkab Siap Lakukan Intervensi

Harga Cabai Merah Naik, Pemkab Siap Lakukan Intervensi

by tabalong hari ini

Pemerintah Kabupaten Tabalong, mengikuti rapat koordinasi rutin mingguan pengendalian inflasi daerah yang dipimpin Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, secara virtual pada Senin 7 November 2022. Rapat ini diikuti tim pengendali inflasi daerah Tabalong, Kepala BPS Tabalong, Kejaksaan, Kepolisian, dan beberapa SKPD terkait lainnya.

Pada minggu pertama bulan November ini disampaikan beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga di seluruh daerah di Indonesia, seperti cabai merah yang menyumbang kenaikan harga di 252 kabupaten kota di Indonesia. Selanjutnya cabai rawit di 176 kabupaten kota, daging ayam ras di 162 kabupaten kota, telur ayam ras di 120 kabupaten kota. Selebihnya tersebar pada berbagai komoditas pangan seperti bawang merah, beras, mie instan, minyak goreng, dan komoditas lainnya.

Sekretaris TPID Tabalong Yuhani mengatakan, pihaknya akan melakukan intervensi terhadap komoditas penyebab inflasi, agar harganya kembali normal.

“Ternyata memang hampir sama diseluruh indonesia beras termasuk pendorong inflasi naik, kemudian bawang merah juga kemudian ayam ras. Nah ditempat kita itu bawang merah, ayam ras, nah beras itu memang juga naik tidak stabil tapi kita masih dalam kondisi yang normal,” tuturnya.

Meskipun terjadi kenaikan harga di beberapa komoditas di Tabalong, namun hal tersebut masih dalam kategori terkendali. Pasalnya berdasarkan data BPS, tingkat inflasi tahun ke tahun atau dari Oktober 2022 terhadap Oktober 2021 diangka 5 persen.

(Nova Arianti, TV Tabalong)

Related Posts

Leave a Comment