Pemerintah Kabupaten Tabalong berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Tabalong. Salah satu langkah yang dilakukan ialah fokus pada pembenahan RSUD Haji Badaruddin Kasim (RSUD HBK) Tabalong, sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang prima.
Pemerintah Daerah Kabupaten Tabalong menggelar rapat koordinasi bersama manajemen RSUD Haji Badaruddin Kasim Tabalong serta stakeholder terkait pada Selasa, 25 Februari 2025, di RSUD HBK, Desa Maburai, Kecamatan Murung Pudak. Rapat ini membahas peningkatan kualitas layanan dan perbaikan infrastruktur.
Wakil Bupati Tabalong, Habib Muhammad Taufani Alkaf, menekankan pentingnya peningkatan kualitas layanan yang diberikan kepada masyarakat, terutama pada instalasi gawat darurat. Dengan komitmen pihak RSUD, Habib Taufan meyakini dalam waktu dua tahun, RSUD HBK dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, sehingga ke depannya dapat menjadi rumah sakit terbaik di Hulu Sungai.
“Insyaallah dalam waktu dua tahun, kita bisa jadi yang terbaik di Hulu Sungai. Menjadi barometer di tingkat Hulu Sungai. Pasien yang jelas untuk masyarakat dulu lah, berikan yang terbaik. Bukan hanya fisiknya saja yang bagus, namun pelayanan yang utama. Pelayanan harus bagus, fisiknya bagus, dan menekan jumlah orang sakit jadi menurun. Itu juga tugas bagi pelayanan kesehatan, termasuk di rumah sakit ini,” ujar Habib Muhammad Taufani Alkaf, Wakil Bupati Tabalong.
Habib Muhammad Taufani Alkaf menambahkan, dengan adanya langkah strategis ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Tabalong dapat menikmati layanan kesehatan yang berkualitas, sehingga tidak perlu lagi mencari pengobatan ke luar daerah. Ke depannya, Pemkab Tabalong akan terus berupaya menjadikan RSUD HBK sebagai rumah sakit yang modern, unggul, dan terpercaya dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat.
(Dano Nafarin/TV Tabalong)