Bupati Tabalong mengapresiasi tingkat kehadiran ASN yang dinilainya cukup tinggi di hari pertama kerja pasca libur Lebaran. Hal tersebut disampaikan Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, pada kegiatan Halal Bihalal di Pendopo Bersinar yang digelar 8 April 2025.
Kegiatan Halal Bihalal ini menjadi momen silaturahmi sekaligus ajang konsolidasi pasca libur panjang. Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, menyampaikan apresiasinya terhadap tingkat kehadiran ASN yang dinilai sangat baik di hari pertama bekerja.
Meski tidak ada rencana melakukan inspeksi mendadak atau sidak, bupati tetap membuka kemungkinan untuk memantau langsung sejumlah titik pelayanan publik yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Bupati Noor Rifani juga menegaskan bahwa kewajiban untuk kembali bekerja tepat waktu bukan hanya menjadi perhatian pemerintah daerah, namun juga menjadi instruksi tegas dari pemerintah pusat. Sanksi terhadap ASN yang mangkir pun dapat diberlakukan sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Kalau untuk sanksi, saya kira bukan hanya dari pemerintah kabupaten. Pemerintah pusat juga sudah menekankan: setelah ini harus masuk, memberikan pelayanan kepada masyarakat. Saya kira ini dari pusat, dan sampai ke daerah pun sudah menjelaskan bahwasanya kita, ASN, wajib hadir di hari pertama kerja.” ujar Muhammad Noor Rifani, Bupati Tabalong.
Momentum bulan Syawal ini pun dimaknai sebagai ajang untuk mempererat kebersamaan dan memperkuat komitmen kerja di lingkungan Pemkab Tabalong. Di hadapan para ASN dan masyarakat yang hadir, bupati mengajak semua pihak untuk memulai kembali dari nol dengan semangat sinergi dan kolaborasi untuk mewujudkan program Tabalong Smart.
(Muhammad Ariadi – TV Tabalong)