Penerimaan Pendidikan Dasar dan Sertifikasi Satpam Gada Pratama Gratis telah dibuka Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tabalong. Hingga H-2 batas akhir pendaftaran, 361 calon peserta tercatat telah mengajukan permohonan.
Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tabalong membuka penerimaan Pendidikan Dasar atau Diksar dan Sertifikasi Satpam Gada Pratama pada 3 sampai dengan 9 Juni 2024.
Pendaftaran tersebut dibuka secara online dengan sejumlah syarat seperti warga Tabalong, pria wanita usia 18-28 tahun, tinggi badan minimal 165 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita, pendidikan minimal SLTA sederajat, tidak bertato dan bertindik bagi pria dan tidak bertato bagi wanita, tidak buta warna, melampirkan surat keterangan sehat, SKCK, serta terbuka untuk penyandang disabilitas tertentu.
Diksar dan Sertifikasi Satpam Gada Pratama ini terbuka untuk 100 peserta, yang mana peserta tersebut diprioritaskan berasal dari keluarga tidak mampu yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tabalong, Herwandi, menjelaskan bahwa pada kegiatan ini pemerintah daerah hanya memfasilitasi biaya pelatihan, termasuk makan 3 kali sehari, asrama, ijazah Gada Pratama, KTA Satpam, pin atribut, hingga pakaian Satpam.
“Disnaker tidak menyediakan uang saku harian, siapa tahukan dia ingin belanja disana. Tetapi disnaker akan menyediakan mulai dari pembayaran kontribusinya, makan minum selama di asrama. (Termasukan pembersngkatan dari tanjung pak ?) Pemberangkatan dari tanjung itu masih dari kewenangan mereka, jadi kalau mereka minta koordinir mungkin kami akan melakukan koordinasi saja,” kata Herwandi, Kepala Disnaker Tabalong.
Herwandi menambahkan, setelah masa pendaftaran, nantinya akan ada seleksi administrasi dan dilanjutkan dengan tes kesamaptaan di Stadion Olahraga Pembataan, untuk mencari 100 orang peserta. Dan jika pada tes kesamaptaan tersebut masih tersisa lebih dari 100 orang maka akan dilakukan dengan tes tertulis.
Rencananya para peserta yang berhasil lolos akan masuk asrama SLB Gedung C di Banjarbaru pada tanggal 23 Juni 2024, dan akan mengikuti seluruh tahapan Diksar dan Sertifikasi Satpam Gada Pratama selama 140 jam pelajaran.
(Dano Nafarin/TV Tabalong)