SMANTA Empire 2025 mendapat apresiasi tinggi dari Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani. Ia menilai SMANTA Empire menjadi wadah bagi pelajar dalam meningkatkan kapasitasnya, yang mana sekolah tidak hanya menjadi wadah pendidikan akademis, namun juga pendidikan karakter dan bakat bagi para siswa.
Pembukaan SMANTA Empire 2025 dilakukan oleh Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, yang menekankan pentingnya menyediakan ruang bagi generasi muda untuk berkreasi dan berprestasi. Melalui ajang SMANTA Empire 2025, para siswa diharapkan mampu mengasah kemampuan diri di bidang seni, olahraga, budaya, keagamaan, serta berbagai bidang kreativitas lainnya.
Bupati berharap para siswa menjadi pribadi yang religius, berkarakter, dan berjiwa kreatif melalui kegiatan seperti SMANTA Empire 2025. Menurutnya, kemajuan daerah sangat bergantung pada partisipasi aktif generasi muda dalam membangun lingkungan yang sehat, produktif, dan berbudaya. Melalui kegiatan seperti ini, ia juga berharap hubungan antarpelajar semakin erat serta memunculkan lebih banyak bibit berprestasi di berbagai bidang.
“Melalui berbagai perlombaan yang dilaksanakan, tentu dapat membantu para siswa dan siswi dalam menyalurkan minat dan bakatnya, baik di bidang seni, budaya, olahraga, keagamaan, dan bidang kreativitas lainnya. Selain itu, tentu juga akan mengasah skill para siswa. Akan tumbuh jiwa kompetitif, dan mereka akan belajar bagaimana bersaing secara sehat. Para siswa akan belajar untuk memberikan yang terbaik terhadap apa yang mereka lakukan. Acara ini bukan hanya sebagai wadah kreativitas, tapi juga bukti bahwa generasi muda Tabalong penuh dengan talenta, inovasi, dan semangat juang,” ujar Muhammad Noor Rifani, Bupati Tabalong.
SMANTA Empire 2025 mempertandingkan 9 jenis lomba yang melibatkan pelajar dari jenjang SD hingga SMA/sederajat. Kegiatan akan ditutup pada 20 Mei 2025, di mana pihak sekolah akan menyerahkan hadiah bagi setiap pemenang.
(Muhammad Khairillah/TV Tabalong)