Dalam waktu sekitar satu bulan pasca dilantik, program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Tabalong periode 2025–2030, salah satunya Satu Desa Satu Wi-Fi, telah dilaksanakan di Kabupaten Tabalong. Sejumlah desa dan fasilitas umum kini sudah dipasangi jaringan internet gratis yang dapat dimanfaatkan masyarakat.
Program Satu Desa Satu Wi-Fi menjadi salah satu program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Tabalong yang sebagian telah direalisasikan. Program ini melibatkan sejumlah SKPD. Per 17 Maret 2025, program Satu Desa Satu Wi-Fi yang dilaksanakan Dinas Komunikasi dan Informatika Tabalong telah diimplementasikan di 14 desa, dengan total target 51 desa di tahun 2025.
Sedangkan yang diampu oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong dengan target 210 sekolah yang terpasang Wi-Fi gratis pada tahun 2025, per 17 Maret 2025 telah dapat direalisasikan pada sebanyak 44 sekolah.
Sementara yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Tabalong, dalam hal penyiapan ruang terbuka hijau (RTH) sebagai tempat pemasangan perangkat Wi-Fi gratis di perdesaan, dari target 121 desa telah siap sebanyak 27 RTH desa atau sekitar 22 persen per 17 Maret 2025.
(Tim Liputan TV Tabalong)