Home DPRD Anggota Komisi II DPRD Harap Usulan Kecamatan Muara Harus Diakomodir

Anggota Komisi II DPRD Harap Usulan Kecamatan Muara Harus Diakomodir

by iin hendriyani

Anggota DPRD Kabupaten Tabalong Dapil 2 berharap usulan yang telah disampaikan oleh pihak Kecamatan Muara Harus dapat diakomodir seluruhnya oleh Pemerintah Kabupaten Tabalong, mengingat usulan yang disampaikan merupakan usulan prioritas dari masing-masing desa.

Hal tersebut disampaikan oleh anggota Komisi II DPRD Kabupaten Tabalong sekaligus anggota dewan perwakilan Dapil 2, Pahmi, usai menghadiri Musrenbang RKPD 2026 di tingkat Kecamatan Muara Harus, Kamis, 13 Februari 2025.

Pahmi menilai kegiatan Musrenbang ini sangat penting dilakukan untuk mengidentifikasi sekaligus mendengarkan aspirasi masyarakat dalam proses pembangunan di Kabupaten Tabalong. Meski saat ini terjadi efisiensi, ia berharap seluruh usulan yang disampaikan Camat Muara Harus dapat diakomodir, mengingat seluruh usulan merupakan prioritas dari masing-masing desa di Kecamatan Muara Harus.

“Ya, kita berharap Musrenbang ini karena ini sudah merupakan prioritas dari desa masing-masing. Kita berharap alokasi anggaran kita cukup untuk mengakomodir semua usulan dari desa-desa kita yang ada di Kecamatan Muara Harus ini,” ujar Pahmi, anggota Komisi II DPRD Tabalong.

Pahmi pun berkomitmen untuk terus mengawal 81 usulan yang telah disampaikan oleh pihak kecamatan untuk dimasukkan ke dalam usulan di tingkat Musrenbang kabupaten sekaligus menjadi pembahasan di DPRD Kabupaten Tabalong.

(Maria Ulfah/TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment