Home Ketenagakerjaan Siapkan Tenaga Konstruksi Handal, Pemkab Tabalong Gelar Pelatihan Tukang Bangunan Gedung Sertifikasi BNSP

Siapkan Tenaga Konstruksi Handal, Pemkab Tabalong Gelar Pelatihan Tukang Bangunan Gedung Sertifikasi BNSP

by iin hendriyani

Alam upaya mencetak 15 Ribu Tenaga Terampil, Pemerintah Kabupaten Tabalong menggelar pelatihan tukang bangunan gedung bersertifikat BNSP. Ratusan peserta dari seluruh Kecamatan di Tabalong mengikuti pelatihan tersebut, sebagai strategi menyiapkan tenaga konstruksi lokal yang kompeten dan berdaya saing.

Pelatihan tukang bangunan gedung sertifikasi BNSP ini dibuka Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani pada 24 November 2025, di Aula BLK Tanjung, Kelurahan Pembataan, Kecamatan Murung Pudak. pelatihan diikuti 121 Peserta, perwakilan dari seluruh Kecamatan di Tabalong.

Pelatihan akan dilaksanakan selama 6 Hari dari 24 hingga 29 November 2025, di dua lokasi. Teori diberikan di BLK Tanjung, sedangkan praktik akan dilakukan di area yang lebih luas agar memenuhi standar praktik pembangunan gedung.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja Tabalong, Hadi Ismantro mengatakan, Peserta akan dibimbing oleh Instruktur Berkompeten, terutama dalam aspek teknik konstruksi, keselamatan dan kesehatan kerja, serta standar kompetensi yang diakui BNSP. Pelatihan ini merupakan upaya Pemkab Tabalong, meningkatkan keterampilan tenaga kerja yang berstandar Nasional.

 “Selama pelatihan peserta akan dibimbing oleh instruktur yang berkompetensi untuk memperdalam kalian di bidang pekerjaan pembangunan gedung yang meliputi aspek teknik konstruksi, keselamatan serta kesehatan kerja serta standar kompetensi yang diakui BNSP jadi langsung dari kementerian PUPR yang melakukan BNSP nya jadi ini sebuah kebanggaan ya bagi warga Tabalong ini menjadi sebuah momentum ketika kata pak bupati juga, ketika banyak kegiatan proyek fisik yang akan dilaksanakan di Tabalong nanti peranan yang diambil adalah teman-teman atau adik-adik sekalian.”  Ujar Hadi Ismanto, PLT Kepala Disnaker Tabalong.

Melalui pelatihan ini diharapkan kompetensi tenaga kerja lokal terus meningkat sehingga mampu bersaing di Dunia kerja maupun industri, baik di Tabalong maupun luar Daerah.

(DANO NAFARIN, TV TABALONG)

You may also like

Leave a Comment