Home Tabalong Hari Ini PJ Bupati Hamida Apresiasi Program Adaro Aksa Terang

PJ Bupati Hamida Apresiasi Program Adaro Aksa Terang

by Muhammad Rais

Penjabat Bupati Tabalong, Hamida Munawarah, mengapresiasi pelaksanaan operasi katarak gratis dan pemberian kacamata refraksi dari PT Adaro Indonesia dan mitra kerja bagi masyarakat. Pasalnya, program tersebut sangat membantu masyarakat untuk dapat kembali beraktivitas sehari-hari dengan lebih nyaman dan mandiri.

Hal tersebut disampaikan Penjabat Bupati Tabalong, Hamida Munawarah, dalam sambutannya saat membuka kegiatan seremonial operasi buta katarak dan bantuan kacamata refraksi melalui program Adaro Aksa Terang di Puskesmas Tanta, pada Senin, 21 Oktober 2024.

Hamida mengatakan, adanya kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan perusahaan dengan masyarakat yang dikemas melalui program CSR di bidang kesehatan.

Hamida mengharapkan agar apa yang dilakukan oleh PT Adaro Indonesia dan mitra kerja ini dapat menjadi teladan bagi perusahaan lainnya, sehingga kehadirannya di Bumi Saraba Kawa, Tabalong, benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

Selain itu, Hamida menyampaikan bahwa operasi katarak merupakan bentuk perhatian yang sangat berarti bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan pelayanan kesehatan mata. Pasalnya, katarak dapat sangat membatasi kualitas hidup seseorang.

“Pemerintah Kabupaten Tabalong berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang berorientasi pada peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Kerja sama ini adalah bukti nyata sinergi antara pemerintah, perusahaan, dan masyarakat dalam mewujudkan masyarakat Tabalong yang lebih sehat dan sejahtera. Dengan adanya program ini, kita berharap agar masyarakat yang sebelumnya terkendala dalam aktivitas keseharian karena katarak dapat kembali produktif dan menjalani hidup dengan lebih baik,” ujar Hamida Munawarah, PJ Bupati Tabalong.

Hamida berharap program seperti ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih banyak lagi oleh masyarakat.

Selain itu, apresiasi juga disampaikan PJ Bupati Tabalong kepada tenaga kesehatan yang terlibat dalam pelaksanaan operasi katarak ini. Hamida yakin bahwa dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah, perusahaan, dan tenaga medis, akan dapat membantu lebih banyak masyarakat di masa yang akan datang.

(Nova Arianti/TV Tabalong)

Related Posts

Leave a Comment