Home Pemda Tabalong Sikapi Wacana Pergeseran Pejabat, Habib Taufan Pinta ASN Tunjukkan Kinerja Terbaik

Sikapi Wacana Pergeseran Pejabat, Habib Taufan Pinta ASN Tunjukkan Kinerja Terbaik

by iin hendriyani

Wakil Bupati Kabupaten Tabalong, Habib Muhammad Taufani Alkaf, meminta agar seluruh ASN lingkup Pemkab Tabalong meningkatkan kinerjanya. Pasalnya, peningkatan kinerja penting untuk menyukseskan program prioritas bupati dan wakil bupati Tabalong dalam lima tahun ke depan.

Hal tersebut disampaikan Habib Muhammad Taufani Alkaf saat memimpin apel gabungan ASN lingkup Pemkab Tabalong pada Senin, 24 Februari 2025, di halaman Pendopo Bersinar Pembataan.

Habib Taufan mengatakan peningkatan kinerja seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Tabalong harus terus dilakukan. Pasalnya, hal tersebut akan sangat berpengaruh terhadap jalannya roda pemerintahan, khususnya dalam merealisasikan visi, misi, dan program prioritas bupati serta wakil bupati Tabalong dalam lima tahun ke depan.

Ia pun menegaskan bahwa mutasi, pergeseran, atau perubahan jabatan seorang ASN di masa awal kepemimpinan kepala daerah merupakan suatu hal yang lumrah terjadi.

“Asesmen pasti jelaslah. Asesmen ini kita ingin mengetahui sejauh mana pejabat itu dalam menjalankan roda pemerintahan di setiap SKPD-nya, sesuai jalannya ritme seperti apa. Nanti kan ada penilaian tentang bagaimana dia memecahkan permasalahan, segala macam. Di asesmen lah nanti kelihatan itu semua. Nah, nanti dengan hasil asesmen itu otomatis pemetaan di tiap SKPD lebih jelas lagi sesuai dengan kemampuan. Kita untuk menempatkan (ASN) mau tidak mau ada dasar, tidak sembarangan, dan yang utama adalah profesionalisme. Yang utama memberikan kinerja yang baik, melayani masyarakat dengan baik, menjalankan arahan-arahan kita untuk melaksanakan program prioritas. Itu yang termasuk penilaian nantinya,” ujar Habib Muhammad Taufani Alkaf, Wakil Bupati Tabalong.

Habib Taufan berharap, dengan dukungan seluruh pihak, dirinya bersama Bupati Tabalong optimis dapat menjalankan program prioritas serta visi dan misi dengan baik menuju Tabalong SMART, yakni Sejahtera, Maju, Religius, Terdepan.

(Nova Arianti, TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment