Home Ketenagakerjaan Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial 2026 Sasar Ratusan Masyarakat di Tabalong

Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial 2026 Sasar Ratusan Masyarakat di Tabalong

by iin hendriyani

Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial menjadi salah satu program prioritas Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tabalong pada tahun 2026. Program ini sejalan dengan prioritas Pemerintah Kabupaten Tabalong dalam mencetak lima belas ribu tenaga terampil.

Pada tahun 2026, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tabalong menargetkan sebanyak lima ratus tiga puluh orang masyarakat sebagai sasaran Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan serta keterampilan masyarakat melalui berbagai pelatihan berbasis kebutuhan lokal.

Pelatihan yang diberikan melalui program ini beragam, disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing desa. Di antaranya pelatihan pembuatan kue kering, pembuatan buket bunga, hingga pemanfaatan limbah rumah tangga menjadi produk bernilai guna.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tabalong, Norhayati, mengatakan bahwa Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial merupakan bentuk transformasi peran perpustakaan. Perpustakaan tidak lagi hanya berfungsi sebagai tempat menyimpan dan membaca buku, tetapi juga sebagai pusat pemberdayaan masyarakat untuk mengembangkan potensi diri.

“Dalam mendukung target mencetak lima belas ribu tenaga terampil, kami melaksanakan kegiatan belajar dan pelatihan melalui perpustakaan, termasuk layanan perpustakaan ke desa dengan target lima ratus tiga puluh orang di perpustakaan desa. Program ini dijalankan melalui Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial,” ujar Norhayati, Kepala Dispersip Tabalong.

Norhayati berharap, pihak perpustakaan desa dapat mengajukan jenis pelatihan yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat. Dengan demikian, pelatihan yang diberikan dapat memberikan manfaat nyata serta berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Maria Ulfah
TV Tabalong – Melaporkan

You may also like

Leave a Comment