Kementerian Agama Kabupaten Tabalong menggelar tasyakuran Hari Amal Bakti ke-80 di halaman Kantor Kementerian Agama Tabalong, pada Selasa, tujuh Januari dua ribu dua puluh enam. Peringatan tahun ini mengusung tema “Umat Rukun dan Sinergi Indonesia Damai dan Maju”.
Tasyakuran tersebut dihadiri Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, bersama jajaran aparatur sipil negara di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Tabalong. Kegiatan ini menjadi puncak peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-80 di daerah.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Tabalong, Sahidul Bakhri, memaparkan kondisi terkini organisasi Kementerian Agama, salah satunya terkait pemisahan Seksi Haji dan Umrah yang kini berada di bawah Kementerian Haji. Meski demikian, ia memastikan kolaborasi antarinstansi tetap terjalin dan seluruh jajaran berkomitmen mendukung visi dan misi Tabalong Smart.
“Sekarang ini jumlah SDM kami memang berkurang, karena kawan-kawan yang sebelumnya menangani haji dan umrah telah dilantik ke Kemenhaj. Namun mereka tetap berkolaborasi dengan kami. Kami juga melaporkan kepada Bupati bahwa seluruh seksi di Kemenag Tabalong tetap berkomitmen mendukung tugas dan fungsi kami, termasuk mendukung visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Tabalong Smart,” ujar Sahidul Bakhri, Kepala Kemenag Tabalong.
Sahidul juga mengapresiasi dukungan Pemerintah Kabupaten Tabalong terhadap berbagai sektor di lingkungan Kementerian Agama, mulai dari bidang pendidikan, insentif guru honorer dan marbot, beasiswa, hingga bantuan untuk rumah ibadah dan pondok pesantren.
Sementara itu, Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, menekankan pentingnya peningkatan sinergi antara Pemerintah Daerah dan Kementerian Agama, khususnya dalam pembinaan keagamaan, peningkatan kualitas madrasah dan pondok pesantren, serta menjaga kerukunan umat beragama di Kabupaten Tabalong.
“Sinergi yang terbangun antara Kemenag dan Pemerintah Daerah telah melahirkan berbagai program pembinaan keagamaan, peningkatan kualitas madrasah dan pondok pesantren, serta kerukunan antarumat beragama yang kondusif dan harmonis. Tabalong ini heterogen, berbagai suku dan agama ada di sini, dan Alhamdulillah perbedaan itu justru menjadi keberkahan bagi Kabupaten Tabalong,” kata Muhammad Noor Rifani, Bupati Tabalong.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Tabalong juga menyerahkan dua belas unit sepeda motor dinas kepada Kepala Kantor Urusan Agama di setiap kecamatan. Bantuan ini diharapkan dapat menunjang pelayanan keagamaan kepada masyarakat.
Peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama Kabupaten Tabalong ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam menjaga kerukunan umat beragama serta memperkokoh sinergi lintas sektor di Kabupaten Tabalong.
Muhammad Khairillah
TV Tabalong – Melaporkan
