Pemerintah Kabupaten Tabalong saat ini berfokus pada peningkatan kualitas pendidikan. Untuk mewujudkan peningkatan kualitas pendidikan, Pemerintah Kabupaten Tabalong berharap dukungan dari seluruh pendidik dan tenaga kependidikan, termasuk para pendidik dan tenaga kependidikan di jenjang TK dan SD se-Kecamatan Tanjung.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tabalong melalui Kasi Peningkatan Kualitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Rizali Ansari, saat membacakan sambutan Bupati Tabalong dalam kegiatan halal bihalal guru se-Kecamatan Tanjung, pada Senin, 28 April 2025, di Gedung Sarabakawa Tanjung.
Rizali mengatakan, halal bihalal bukan sekadar tradisi yang dilakukan setiap tahunnya setelah Idulfitri, namun menjadi simbol kebersamaan dan persaudaraan agar terjalin hubungan yang harmonis, sehingga bisa bersama-sama membangun daerah tercinta, yakni Kabupaten Tabalong.
Rizali menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Tabalong saat ini tengah melaksanakan berbagai program prioritas melalui visi besar, yakni Tabalong SMART (Sejahtera, Maju, Religius, dan Terdepan). Salah satu fokus utamanya adalah peningkatan kualitas pendidikan di Tabalong, dan pemerintah pun menaruh perhatian besar terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia. Pendidikan yang kuat adalah fondasi untuk Tabalong yang lebih sejahtera dan maju.
“Salah satu fokus utama kami adalah peningkatan kualitas pendidikan di Tabalong. Karena kami percaya, kemajuan sebuah daerah sangat ditentukan oleh kualitas sumber daya manusianya, dan pendidikan adalah fondasi utamanya.” ujar Rizali Ansari, Kasi Peningkatan Kualitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Disdikbud Tabalong.
Rizali mengharapkan dukungan nyata dari seluruh pendidik dan tenaga kependidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan semangat inovasi dan kreativitas, penguatan pendidikan karakter, serta membentuk generasi yang berakhlak mulia, cerdas, dan berdaya saing, agar anak-anak siap menghadapi tantangan global.
(Nova Arianti, TV Tabalong)